JEMBER – PAC PDI Perjuangan Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember, menggelar konsolidasi dalam menyusun strategi pemenangan Pemilu 2024 di rumah salah satu kader PAC PDI Perjuangan Mumbulsari, Jember, Senin (11/9/2023).
Konsolidasi tersebut dihadiri oleh pengurus PAC, KSB Ranting, dan Anak Ranting PDI Perjuangan se-Kecamatan Mumbulsari. Tidak hanya itu, para Bacaleg PDI Perjuangan dari dapil Mumbulsari juga hadir.
Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Mumbulsari, Muhammad Ali, menyampaikan bahwa pemenangan Pemilu 2024 bertumpu pada mesin Partai, mulai dari PAC, Ranting, Anak Ranting hingga guraklih. Maka dari itu, pihaknya menekankan kesolidan bagi seluruh struktur PDI Perjuangan, terutama di Kecamatan Mumbulsari.
“Struktur pengurus dari tingkatan Anak Cabang, Ranting, Anak Ranting, sampai dengan guraklih harus solid dalam memenangkan Pemilu 2024 mendatang. Karena itulah, hal yang dasar bagi pemenangan Pemilu 2024 adalah bertumpu pada mesin Partai,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ali menyampaikan, guraklih yang merupakan ujung tombak pemenangan Pemilu 2024 harus diberikan pemahaman yang baik oleh pengurus PAC, Ranting hingga Anak Ranting.
“Guraklih harus diberikan pemahaman yang baik oleh seluruh pengurus PDI Perjuangan, dari Anak Cabang sampai Anak Ranting Mumbulsari. Karena merekalah ujung tombak pemenangan pemilu pada 2024,” tandasnya. (alfian/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS