Kamis
23 Oktober 2025 | 11 : 04

Insentif Guru Ngaji Mogok, PDI Perjuangan Akan Tagih Janji Bupati Jember

PDIP-Jatim-Edi-Cahyo-Purnomo-16052023

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jember, Edi Cahyo Purnomo, menyoroti terkait pengalokasian dana 39 Milliar dari APBD 2023 untuk 25. 000 guru ngaji yang belum terealisasikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember hingga hari ini.

Pelaksanaan kebijakan yang mogok ini disebabkan Pemkab Jember tidak berani mencairkan anggaran dan masih mengajukan Legal Opinion (LO) atau Pendapat Hukum Kejari Jember sebagai bentuk alasan pencairan ditunda.

Menurut Edi, sejumlah rencana program dalam APBD 2023 telah siap untuk dilaksanakan. Salah satunya insentif 25.000 guru ngaji Se-Kabupaten Jember.

“Pemberian insentif kepada guru ngaji perlu tindakan nyata untuk segera terealisasi, karena tindakan ini yang ditunggu masyarakat jember,” ujar Edi di Jember, Minggu (10/9/2023).

Pria yang juga menjabat Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Jember itu menyebut, Fraksi PDI Perjuangan akan menekankan kepada pemkab untuk segera melaksanakan janji-janji bupati di dalam APBD 2023.

“Dalam hal ini ada apa, dan mengapa tidak memprioritaskan insentif 25.000 guru ngaji, padahal ini salah satu janji Bupati Jember. Kami akan tagih janji itu,” terangnya.

“PDI Perjuangan akan selalu berkomitmen mengawasi dan menekan kebijakan yang tidak sesuai keberpihakan terhadap masyarakat,” tandasnya. (alfian/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...
SEMENTARA ITU...

GOW Gelar Gebyar Wirausaha Perempuan, Eri Cahyadi Berharap UMKM Naik Kelas

SURABAYA – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya kembali menggelar Gebyar Wirausaha Perempuan 2025 yang ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Malang Teguhkan Semangat Kebangsaan di Hari Santri Nasional 2025

MALANG – PDI Perjuangan Kota Malang menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan ...
KRONIK

Gemakan Yalal Wathon, PDI Perjuangan Rayakan Hari Santri dengan Paduan Suara Lintas Iman

JAKARTA – Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Santri Nasional 2025 yang digelar DPP PDI Perjuangan di Sekolah ...