Minggu
20 April 2025 | 4 : 10

Kunjungi Polres Ponorogo, Johan Budi Ingatkan Tindak Tegas Oknum Polisi Nakal

PDIP-Jatim-Johan-Budi-SP-18072023

PONOROGO – Anggota Komisi III DPR RI, Johan Budi Sapto Pribowo, melakukan reses ke Polres Ponorogo untuk menyerap aspirasi dan problem yang dihadapi kepolisian setempat, Senin (17/7/2023) siang.

“Komisi III mitranya kepolisian, kejaksaan, dan lain-lain. Ini reses untuk menyerap aspirasi, apa problem yang dihadapi Polres Ponorogo yang nanti bisa saya bawa saat dengar pendapat dengan Pak Kapolri,” ujar Johan Budi.

Di samping mendukung kinerja Polres Ponorogo, Johan Budi juga meminta agar polisi dapat lebih dekat dengan masyarakat. Di antaranya dengan melalukan sosialisasi secara lebih mendalam melalui program-program.

“Kita menemukan kerawanan di Ponorogo terkait bagaimana mendekatkan polisi dengan masyarakat, termasuk pengentasan stunting,” jelasnya.

Tak hanya itu, secara tegas Johan Budi juga mengingatkan kepada Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko, untuk menindak tegas anggotanya yang nakal.

“Saya ingatkan kapolres untuk tegas sama anak buah yang coba bermain-main. Ini konsen saya. Saya selalu menyampaikan itu ke kapolri, wakapolri, bareskrim,” tegas mantan Jubir KPK itu.

Dengan adanya penindakan itu, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI itu berharap agar tidak ada pencorengan nama baik kepolisian.

“Jangan sampai dicederai oknum polisi. Yang membuat masyarakat tidak mendukung kinerja Polri,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko, mengungkapkan, pihaknya berkomitmen untuk memperbaiki kinerja anggotanya.

“Setiap anggota yang di luar jalur, kita laksanakan penindakan sekeras-kerasnya karena itu sudah menjadi bagian dari visi misi kapolri. Tidak ada ampun,” ujar Kapolres Wimboko. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...
EKSEKUTIF

Bunda Indah – Mas Yudha Pastikan Jalan-jalan Rusak Diperbaiki dengan Dana P-APBD 2025

LUMAJANG – Pemerintah Kabupaten Lumajang menunjukkan komitmennya dalam merespons kebutuhan infrastruktur ...
RUANG MERAH

Filsafat Kritik pada Otoritas Politik

Oleh Dr. Aries Harianto* MENGIANG di telinga dan rapi dalam lipatan memori, ketika Ibu Mega melarang para kepala ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Fauzi Terima Penghargaan Tokoh Inspiratif: Sumenep Penting dalam Pelestarian Keris

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, dianugerahi penghargaan Tokoh Inspiratif oleh Sekretariat ...
SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...