Jumat
18 April 2025 | 6 : 47

Mahfud: Pemuda Madura, Mari Kita Berkontribusi untuk Pembangunan Bangsa

PDIP-Jatim-Mahfud-20022023

SURABAYA – Stigma keras, kasar, dan berangasan yang dilekatkan pada orang Madura dapat hilang dengan kehadiran kaum Madura yang kreatif, produktif, dan punya jiwa organisasi dengan gagasan maju.

Hal tersebut disampaikan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Mahfud, S.Ag., dalam acara Milad ke-4 Barisan Nasional Pemuda Madura (BNPM) di Balai Pemuda Surabaya, Minggu (19/2/2023).

Menurut Mahfud, kehadiran BNPM akan banyak memberikan kontribusi pada kemajuan Madura, baik di bidang pembangunan maupun sumber daya manusia (SDM).

“Saya sampaikan Selamat Milad ke-4 pada Barisan Nasional Pemuda Madura. Saya turut bangga atas kehadiran mereka. Kenapa? Selama ini organisasi kedaerahan atas nama Madura skala nasional banyak yang diisi oleh tokoh dan pemuda hebat dari Madura,” ujar Mahfud.   

Ke depan, tambah Mahfud, selaku anggota DPRD Jatim dari Dapil Madura, dirinya siap berkolaborasi dengan BNPM.

“Saya atas atas nama pribadi dan anggota DPRD Jatim, siap berkolaborasi dan urun rembuk dengan BNPM. Karena saya sadar, Madura hanya bisa maju, jika seluruh elemen masyarakat bergotong-royong, bahu-membahu untuk membangun Madura,” jelasnya.

Wakil sekretaris PW GP Ansor Jatim itu juga menyampaikan harapannya akan keberadaan BNPM. Menurutnya, BNPM harus mampu menjadi wadah berorganisasi dan kaderisasi pemimpin dari Madura.

“Tak lupa saya sampaikan terima kasih dan harapan saya pada Barisan Nasional Pemuda Madura ini. Meski hadir sebagai undangan, saya diberi kesempatan untuk memberikan sambutan. Ini suatu kehormatan bagi saya,” terangnya.

“Saya berharap Barisan Nasional Pemuda Madura ini terus eksis dan bertahan sebagai wadah kaderisasi. Saya yakin, angora Narisan Nasional Pemuda Madura ini akan menjadi generasi kepemimpinan masa depan bangsa ini,” lanjutnya.  

Mahfud juga meminta BNPM untuk berpartisipasi dalam pendidikan politik masyarakat Madura serta berkolaborasi dengan organisasi lainnya dalam membangun Madura.   

“Mari, Barisan Nasional Pemuda Madura harus mampu berkiprah dalam mendidik masyarakat Madura, sehingga lebih peduli dan cerdas dalam berpolitik. Kita tunjukkan, pemuda Madura bisa berkontribusi pada pembangunan bangsa ini,” tandasnya. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...
KRONIK

Bangkalan Raih WTP Delapan Kali, Bupati Lukman Minta ASN Jadikan Motivasi Tingkatkan Pelayanan

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas ...
LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...
KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...