Selasa
26 November 2024 | 9 : 30

Jokowi Kenang Taufiq Kiemas sebagai Bapak 4 Pilar

pdip-jatim-220608-at-taufiq-3

JAKARTA – Presiden Presiden Joko Widodo mengenang jasa-jasa dan kiprah almarhum Muhammad Taufiq Kiemas, saat meresmikan Masjid At-Taufiq di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (8/6/2022).

Menurut Jokowi, semasa hidupnya almarhum telah berperan besar dalam sejarah perpolitikan Indonesia. Taufiq Kiemas dikenal sebagai Bapak 4 Pilar yang mampu merangkul banyak perbedaan.

“Beliau adalah sosok nasionalis religius yang tumbuh dari keluarga yang taat beragama dan nasionalis. Ia juga dikenal sebagai pejuang kemanusiaan atas kepedulian yang tinggi pada dunia pendidikan dan menjadi Bapak 4 Pilar merangkul Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Islam,” beber Jokowi saat menyampaikan sambutan di acara peresmian Masjid At-Taufiq.

Karena itu, dia berharap Masjid At-Taufiq tidak hanya menjadi tempat peribadatan umat Islam, melainkan juga sebagai tempat memperkokoh peradaban Indonesia modern.

“Peradaban yang tidak memperdebatkan Islam dan Pancasila, justru malah memperkokoh antara 4 pilar, yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Islam,” tuturnya.

Dia pun mengaku diundang Presiden ke-5 RI sekaligus Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ke acara peresmian Masjid At-Taufiq sejak beberapa bulan lalu. Jokowi kemudian diingatkan kembali oleh Ketua DPR Puan Maharani untuk hadir di acara tersebut dua bulan lalu.

“Sudah 3 bulan yang lalu saya janjian dengan Ibu Megawati Soekarnoputri untuk hadir di sini. Kemudian dua bulan lalu diingatkan lagi oleh Ibu Puan Maharani,” ungkapnya.

Puan kembali mengingatkan Jokowi untuk hadir di acara peresmian Masjid At-Taufiq pada akhir pekan lalu. Saat itu Jokowi dan Puan bertemu di Ancol.

Seperti diketahui, Masjid At-Taufiq merupakan bangunan yang didedikasikan untuk mengenang perjuangan almarhum Taufiq Kiemas, suami Megawati.

Bangunannya pun didesain sesuai kampung halaman almarhum dengan memberikan nuansa Sumatera Barat yang kental.

Desain yang menonjolkan tradisional Indonesia diharapkan dapat menjadi perwujudan dari Islam Nusantara dan dimanfaatkan sebagai tempat menggali pemikiran-pemikiran dari tokoh Islam untuk keberlangsungan Indonesia ke depan.

Masjid ini sebenarnya sudah siap diresmikan pada 2020 lalu. Namun karena pandemi, maka baru bisa diresmikan. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...