Selasa
20 Mei 2025 | 11 : 45

Di Bawah Guyuran Hujan, Ratusan Banteng Sumenep Gelar Sicita

PDIP-Jatim-Banteng-Sumenep-20052022

SUMENEP – DPC PDI Perjuangan Sumenep bersama 150 kader dan simpatisan Partai menggelar Senam Cinta Tanah Air (SICITA) di Perumahan Batu Kencana, Kecamatan Batuan, Sumenep, Jumat (20/5/2022).

Sejak pukul 06.00 para pengurus, kader, dan simpatisan Partai serta kelompok senam RT. 04 Blok F Perum Batu Kencana datang berbondong-bondong. Dengan kaos merah-celana hitam, mereka memenuhi gang Blok F Perum Batu Kencana. Saat melakukan pemanasan, tiba-tiba hujan turun deras. Sejenak ratusan peserta Sicita menepi. Ketika pukul 07.05, meski hujan masih rintik-rintik, para peserta mulai melakukan senam Sicita.

“Berpartai itu harus antusias, harus penuh kebahagiaan. Senam Cinta Tanah Air ini merupakan komitmen PDI Perjuangan untuk selalu riang gembira bersama masyarakat. Untuk selalu menggelorakan semangat kebangsaan dengan kondisi yang sehat,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep, Achmad Fauzi didampingi Kepala Disbudporapar, Mohammad Iksan, dan Kades Batuan Juned, seusai senam Sicita.

Selain untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional, pelaksanaan senam Sicita oleh para pengurus dan kader PDI Perjuangan di seluruh Indonesia tersebut juga untuk memecahkan Rekor MURI peserta senam serentak terbanyak.

“Dengan senam Sicita ini, kami ingin mengajak masyarakat untuk senantiasa berolahraga, biar sehat, untuk senantiasa menjaga kebersamaan dan kerukunan. Tentunya, dalam rangka sama-sama menjaga semangat kebangsaan, semangat persatuan,” jelasnya.

Politisi PDI Perjuangan yang menjabat Bupati Sumenep itu juga menjabarkan, ke depan, senam Sicita akan menjadi instrumen bagi seluruh pengurus dan kader PDI Perjuangan Sumenep untuk menyatu dengan masyarakat.

“Sesuai arahan Ketua Umum Ibu Megawati Soekarnoputri, kami seluruh pengurus dan kader PDI Perjuangan Sumenep, akan terus menggelorakan sehat tubuh, sehat akal dan sehat jiwa dengan senam Sicita ini,” tandasnya. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPRD Banyuwangi Terima Kunjungan Mahasiswa Untag, Belajar Penyusunan dan Pembahasan Perda

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menerima kunjungan studi puluhan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas ...
KOLOM

Menimbang Kebijakan Fiskal dan Asumsi Ekonomi Makro 2026

Oleh: Ketua Banggar DPR, Said Abdullah HARI ini, bertepatan dengan 20 Mei, sebagai hari kebangkitan nasional, ...
EKSEKUTIF

Pimpin Upacara Harkitnas, Wabup Antok Tekankan Pentingnya Menjaga Semangat Kebangkitan

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun 2025. ...
LEGISLATIF

Soal Demo Ojol Tuntut Potongan Tarif, Puan: DPR Sedang Cari Win-Win Solution

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi aksi unjuk rasa besar-besaran ribuan pengemudi ojek online (ojol) ...
SEMENTARA ITU...

Dirham Akbar Jadi Ketua PBSI Lamongan, Fokus ke Pembinaan Atlet

LAMONGAN – Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Lamongan resmi dilantik oleh ...
LEGISLATIF

DPRD Jember Minta Rekanan Peserta Lelang Pengadaan Barang dan Jasa Dikaji Lagi

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP) minta agar rekanan yang ...