Jumat
18 April 2025 | 8 : 59

Eddy Paripurna Minta Kader Banteng Probolinggo Perkuat Sinergi Tiga Pilar Partai

PDIP-Jatim-Eddy-Paripurna-20022022

PROBOLINGGO – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DRPD Jawa Timur, Eddy Paripurna, meminta kader banteng Kabupaten Probolinggo perkuat tiga pilar. Eddy menilai, solidnya gerakan juga bergantung pada kuatnya tiga pilar, yakni struktural Partai, legislatif, dan eksekutif.

Hal itu disampaikan Eddy saat memberikan wawasan kebangsaan pada Minggu, (20/02/2022) di kantor DPC PDI Perjuangan, Kabupaten Probolinggo. Tak hanya itu, Eddy juga turut dalam pembagian SK PAC di DPC yang berada di Jalan Raya Dringu itu.

“Penguatan itu, didorong dengan kuatnya 3 pilar yakni Partai, legislatif, dan eksekutif. Inilah yang membuat kita makin kuat, jika solid dan saling kolaborasi,” tegas Eddy.

Wakabid Pangan, Pertanian, Kehutanan dan Lingkungan Hidup DPD PDI Perjuangan Jawa Timur itu juga mengingatkan potensi Kabupaten Probolinggo yang memiliki peluang cukup besar untuk memenangkan Pemilu 2024. Menurutnya, hal tersebut tidak lepas dari dari kepala daerah yang merupakan kader PDI Perjuangan.

“Oleh karena itu, ini momentum untuk penguatan 3 pilar. Harapannya, ini benar-benar bisa ditangkap oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo,” tambah Eddy.

Acara wawasan kebangsaan tersebut dihadiri oleh struktural Partai, dari DPC, PAC, dan Ranting. Kehadiran mereka diharapkan mampu menguatkan konsolidasi Partai, khususnya 3 pilar.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo, Edy Susanto, dalam sambutan pembukaannya mengatakan, wawasan kebangsaan sebagai bentuk penguatan, selain pemahaman Pancasila sebagai nilai luhur dari bangsa Indonesia. Menurutnya, kader PDI Perjuangan tidak hanya cukup memahami, namun juga harus menjadi akselerator bagi masyarakat.

“Kader PDI Perjuangan harus siap di manapun dan kapanpun. Pemahaman Pancasila dan wawasan kebangsaan harus diimplementasikan, dan kader banteng harus menjadi contoh dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta bermasyarakat,” tandasnya. (drw)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Sukseskan Sekolah Rakyat di Kabupaten Malang, Sanusi Siapkan Lahan 9,6 Hektar

MALANG – Bupati Malang Sanusi berkomitmen penuh mensukseskan program sekolah rakyat yang digagas Presiden Prabowo ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Mojokerto Dorong Kemandirian Ekonomi Lewat Penguatan Koperasi

MOJOKERTO – Pemerintah Kota Mojokerto terus berkomitmen mendorong kemandirian ekonomi di tataran akar rumput. Salah ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...
KRONIK

Bangkalan Raih WTP Delapan Kali, Bupati Lukman Minta ASN Jadikan Motivasi Tingkatkan Pelayanan

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas ...
LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...