Minggu
20 April 2025 | 12 : 52

Anggota Fraksi PDI Perjuangan Akan Tentang Interpelasi Terhadap Jokowi

pdip jatim - presiden jokowi turun dari pesawat kepresidenan

pdip jatim - presiden jokowi turun dari pesawat kepresidenanSOLO – Politisi PDI Perjuangan Aria Bima mengatakan, Fraksi PDI Perjuangan DPR RI akan menentang kemungkinan penggunaan hak angket maupun hak interpelasi oleh fraksi lain dalam menyikapi pengangkatan Kapolri oleh Presiden Joko Widodo.

Sebagai pendukung pemerintah, kata Aria Bima, Fraksi PDI Perjuangan akan mendukung secara konstruktif dalam kebijakan dan keputusan presiden terkait pengangkatan Kapolri, tanpa melihat secara personal siapa yang ditunjuk menempati posisi tersebut.

“Ada instruksi sangat jelas yang dikeluarkan pimpinan fraksi. Selama masa reses ini kami diminta mensosialisasikan instruksi tersebut kepada konstituen,” kata Aria Bima kepada wartawan di Solo, Selasa (24/2/2015).

Dia menyebutkan, instruksi itu berupa larangan bagi anggota Fraksi PDI Perjuangan untuk ikut menginisiasi ataupun mendukung penggunaan hak angket dan hak interpelasi. Bagi PDI Perjuangan, jelas Aria Bima, pengangkatan Kapolri adalah masalah yang inheren dengan kebijakan pemerintahan Presiden Jokowi.

“PDI Perjuangan akan memberikan dukungan konstruktif kepada pemerintah sesuasi keputusan Rakernas PDI Perjuangan di Semarang,” ujarnya.

Terpisah, anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu, mengatakan, partainya pasti mendukung keputusan Presiden Jokowi, termasuk soal nominasi Badrodin. Menurut Masinton, sejak pasangan Jokowi-JK dilantik, Fraksi PDI Perjuangan selalu menghormati dan mendukung keputusan Presiden Jokowi.

“Bukan hanya dalam hal pencalonan kapolri, tetapi juga dukungan untuk berbagai program pemerintahan Jokowi-JK untuk rakyat dengan menyetujui anggaran dalam APBNP untuk membiayai pembangunan infrastruktur jalan, irigasi, Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, dan lain-lain,” jelas Masinton. (pri/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...