Sabtu
19 April 2025 | 6 : 14

Gerakan Tengok Tetangga, Norma Dorong Warga Peduli Sesama

PDIP-Jatim-Norma-16102021

SURABAYA – Anggota Komisi D DPRD Kota Surabaya, Norma Yunita, menggelar kegiatan reses di RW 7 Kelurahan Kapasari, Genteng, Surabaya pada Jumat (25/10/2021) malam. Pada pertemuan yang dihadiri sekira 60 warga, baik secara langsung maupun daring tersebut, ia mensosialisasikan pentingnya keeratan antarwarga, terlebih saat pandemi Covid-19.

Ia mencontohkan, pada kondisi warga yang sedang menjalani karantina mandiri, ataupun ketika melihat ada tetangga yang memiliki ciri-ciri menjadi korban KDRT, diharapkan muncul kepedulian untuk menengok, memberi dukungan, hingga membuat laporan ke Ketua RT agar bisa ditindak-lanjuti.

“Saya harapkan ibu-ibu ini lebih aktif ya. Jadi, ada gerakan tengok tetangga. Saya pernah dapat laporan dari warga, ada pencurian, tetangganya ini yang mengalami kesulitan, misalkan sakit tapi tidak ada intervensi dari tetangganya. Di Surabaya ini kan sudah maju ya? Semua fasilitas sudah ada. Jadi, walaupun kita gak berani lapor RT, kita bisa telpon 112,” ujar Norma.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga menerima beberapa aspirasi dari masyarakat. Salah satunya disampaikan oleh Kusiyah, seorang ibu rumah tangga yang memiliki keponakan yatim piatu dan tidak sekolah karena terkendala biaya.

“Saya punya keponakan yang sudah yatim piatu. Itu anaknya mau sekolah, perlu bantuan biaya untuk sekolah di SD. Kemarin terlambat waktu daftar, kemudian gak bisa jadi ditunda tahun depan,” ucap Kusiyah.

Mengetahui hal tersebut, Norma mengatakan akan segera menindak-lanjuti agar sang anak bisa melanjutkan pendidikannya dan belajar dengan nyaman.

“Untuk yatim piatu yang mau sekolah, insya Allah nanti saya serap. Kalaupun memang bisa masuk swasta, saya usahakan masuk swasta. Kalau mau masuk sekolah negeri, berarti nunggu tahun depan,” jelas Norma.

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya itu mengatakan, dirinya juga akan membantu masyarakat yang kesulitan secara ekonomi, namun belum terdaftar menjadi kelompok Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

“Kalau anaknya ingin sekolah, tapi orang tuanya kesulitan biaya dan belum masuk MBR, nanti insya Allah dari keluarganya saya masukan MBR dulu supaya dapat bantuan. Nanti saya minta data KTP dan KK-nya,” pungkasnya. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...