BANGKALAN – Turnamen sepak bola “Persebatim Cup 4 Season 2021” di desa Karang Anyar, Modung resmi dibuka pada Selasa (12/10/2021) di gelora Pasir Jaya. Kepala Desa Karang Anyar, Moh. Tohir, selaku tuan rumah Persebatim Cup, mengatakan, gelaran turnamen tersebut untuk menjali silaturrahim.
“Kegiatan ini lebih mengutamakan terjalinnya silaturahim. Memang setiap tahun, beberapa desa sudah sepakat untuk selalu mengadakan turnamen ini. Tapi karena pandemi, sempat terhambat,” kata Tohir.
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Mahfud., S. Ag., yang hadir pada acara pembukaan, memberikan dukungan dan apresiasinya. Menurutnya, kegiatan tersebut diharapkan dapat mempererat tali persudaraan.
“Saya sangat mengapresiasi turnamen ini. Harapan besar kita, semoga dengan adanya kegiatan ini kita bisa saling mengeratkan tali persaudaraan. Dan saya berharap, nantinya ada bibit-bibit unggul yang bisa mengharumkan nama Madura di kancah Internasional,” jelas Mahfud.
Bendahara PC GP Ansor Bangkalan tersebut juga menyampaikan komitmennya untuk mendukung turnamen sepak bola Persebatim Cup tersebut. Ia akan memberikan uang pembinaan dan penghargaan untuk semua tim yang ikut ambil bagian.
“Insya Allah akan saya backup dengan uang pembinaan dan penghargaan bagi semua tim yang ikut turnamen ini. Ini sebagai ungkapan rasa bangga saya terhadap para pemuda dari beberapa kecamatan yang masih semangat untuk melaksanakan kegiatan yang sangat positif ini,” tandas Ketua IKA PMII Surabaya itu.
Sementara itu, Ketua Panita Persebatim Cup, Abd. Rohim, menyatakan, gelaran turnamen sepak bola tersebut akan berlangsung sampai bulan Desember. Sejauh ini, sudah 25 tim yang memastikan akan mengikuti turnamen tersebut.
“Turnamen ini diikuti oleh 25 tim dari Kecamatan Tanah Merah, Kwanyar, Modung dan dari Kabupaten Sampang. Dari jumlah tim tersebut akan diselenggarakan 40 pertandingan. Estimasi waktu sekitar 40 hari sampai Desember,” jelas Rohim. (set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS