Sabtu
19 April 2025 | 6 : 55

DPC Kota Probolinggo Gelar Rakorbid Pemenangan Pemilu

pdip-jatim--dp-pemilu-230921-puguh-wardono

KOTA PROBOLINGGO – DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo menggelar Rapat Koordinasi Bidang (Rakorbid) Pemenangan Pemilu, Rabu (22/9/2021) malam.

Rakorbid dilaksanakan di kantor DPC, Jalan Brantas, Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan diikuti sejumlah pengurus DPC dan perwakilan pengurus dari 5 PAC se-Kota Probolinggo. Hadir dalam rakorbid, Bidang Teritorial 3 Badan Pemenangan Pemilu (BP-Pemilu) DPD PDI Perjuangan Jatim, Puguh Wardono Amberbudi SH.  

“Potensi PDI Perjuangan untuk menang kembali di Kota Probolinggo cukup besar, baik Pileg maupun Pilkada. Kuncinya pada konsolidasi yang kuat, baik DPC, PAC, Pengurus Ranting hingga badan dan sayap Partai,” jelas Puguh, sapaan akrab Puguh Wardono.

Lanjut Puguh, jika konsolidasi kuat, maka gerakan partai akan semakin kuat. Dengan begitu, roda kepartaian akan jalan di semua lini.

“Selain itu, pendekatan harus terus dilakukan kepada masyarakat maupun konstituen. Pendekatan kultural perlu sekali, mengingat cara itu cukup bagus untuk menggaet pemilih, khususnya di Kota Probolinggo,” tambahnya.

Puguh berharap, peluang besar mampu dimanfaatkan betul oleh DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo. Agar target hattrick menang Pemilu pada 2024 semakin mudah direalisasikan.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo Haris Nasution mengaku siap mengoptimalkan semua lini. Baik DPC, PAC, Pengurus Ranting, sayap dan badan-badan Partai.

“Ini momentum dan mari kita tangkap kita punya PR besar. Harapannya, kursi legislatif ke depan bisa kita tambah. Mari rapatkan barisan menuju hattrick Pemilu 2024,” jelas Nasution yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo ini.

Rakorbid Pemenangan Pemilu tingkat cabang sebagai tindak lanjut Rakorbid Pemenangan Pemilu DPD Jatim yang diikuti perwakilan pengurus dan badan terkait dari 38 DPC se-Jatim beberapa waktu lalu. Saat itu acara dibuka Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP Bambang Wuryanto dengan pengarah Sekjen Hasto Kristiyanto. (drw/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...