Senin
12 Mei 2025 | 10 : 50

Apresiasi Qiara Siswa SD Pembuat Sabun Bidara, Cak Ji: Bisa Jadi Inspirasi

pdip-jatim-210825-armuji-sabun-bidara-1

SURABAYA – Wakil Wali Kota Armuji bertemu Qiara Azrine Ferlisa Baskoro, pelajar SDN Dukuh Pakis 3 Surabaya yang mampu menyulap tanaman bidara menjadi masker dan sabun.

Dalam kesempatan tersebut, ia mengunjungi wilayah Kembang Kuning Kulon Besar untuk melihat langsung proses pembuatan sabun dan minuman olahan dengan bahan baku tanaman Bidara Arab, Rabu (25/8/2021).

Disaksikan ketua RW dan tokoh masyarakat setempat, Armuji mendengarkan penjelasan Qiara Azerine sembari mempraktikkan cara mengolah tanaman bidara.

“Saya sangat mengapresiasi, bahwa di usia yang masih belia, adik Qiara mampu berinovasi serta memberikan sumbangsih terbaik bagi Kota Surabaya,” kata Cak Ji.

Dia menyebutkan bahwa Pemerintah Kota Surabaya akan mendorong lebih banyak lagi warganya yang berinovasi untuk menghasilkan produk-produk bermanfaat bagi banyak masyarakat. Mulai dari pemasaran hingga pendampingan.

“Ini produknya beredar hingga Timor Leste. Saya akan mengundang adik Qiara untuk mempresentasikan bagimana perjalanannya hingga menghasilkan produk olahan bidara. Jadi nanti bisa memberikan inspirasi bagi warga lainnya,” ujar kader PDI Perjuangan tersebut.

Armuji menambahkan, bahwa pandemi Covid-19 tidak menghalangi seseorang untuk terus berbuat dan mengembangkan inovasi.

Saat ini Qiara masuk menjadi Finalis Puteri Lingkungan Hidup Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Tunas Hijau. (nia/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Libur Panjang Waisak, Ribuan Wisatawan Serbu Banyuwangi

BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menjadi langganan tujuan liburan saat libur panjang. Lengkapnya destinasi ...
KRONIK

Bupati Sugiri Wacanakan Ganti Nama Gedung Ikonik, Benarkah Menjadi Pengingat Masyarakat?

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mewacanakan pengubahan nama sejumlah gedung ikonik di Ponorogo. Gedung ...
KRONIK

Bersama Warga Desa Picisan, Heru Santoso Gotong Royong Lakukan Pelebaran Jalan

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, ikut gotong royong ...
SEMENTARA ITU...

Dharma Santi di Plumbangan, Bupati Rijanto: Bentuk Nyata Toleransi dan Kerukunan Beragama

BLITAR – Bupati Rijanto menghadiri acara puncak Dharma Santi dalam rangka peringatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru ...
ROMANTIKA

Gunanya Ada Partai

“GUNANYA Ada Partai”, satu dari sekian bab dari tulisan (buku) Mencapai Indonesia Merdeka. Buku tersebut ditulis ...
LEGISLATIF

Joko Tri Asmoro Tekankan Pelibatan Anak Muda dalam Kepengurusan Koperasi Merah Putih

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Tulungagung, Joko Tri Asmoro, menekankan pentingnya pelibatan anak ...