Selasa
26 November 2024 | 9 : 30

Ditanam Kader Banteng Pacitan, Flamboyan akan Sejukkan Pantai Pancer

pdip-jatim-dpc-pacitan-tanam-pohon-210321-1

PACITAN – Sebagai wujud gerakan politik hijau dan memperingati Hari Hutan se-Dunia, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pacitan menggelar aksi tanam pohon di kawasan Pantai Pancer Door, Minggu (21/3/2021).

Ketua DPC PDI Perjuangan Pacitan Eko Setyoranu menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk meneruskan gerakan tanam pohon yang telah dilaksanakan sebelumnya.

“Hari ini kami melanjutkan kegiatan penghijauan sesuai arahan dari Ibu Ketua Umum Megawati,” jelas Eko Setyoranu, usai kegiatan tanam pohon.

Pohon yang ditanam kali ini adalah Flamboyan. Selain mencegah abrasi, flamboyan bisa membuat suasana pantai yang panas menjadi lebih sejuk.

“Pohon flamboyan ini nanti akan membuat suasana sejuk di tepi Pantai Pancer ini,” ujar Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pacitan ini.

Gerakan menanam pohon flamboyan ini juga diikuti beberapa komunitas antara lain Barisan Juang dan Srono Jolo. Kedepan, PDI Perjuangan berharap untuk terus bisa bersama Masyarakat untuk mencintai lingkungan.

“Kami berharap ke depan bisa berkolaborasi lagi bersama masyarakat untuk gerakan tanam pohon atau gerakan cinta lingkungan lainnya,” bebernya.

Jumlah pohon flamboyan yang ditanam secara simbolis di kawasan Pantai Pancer Door seluruhnya 50 pohon. (ardy)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...