Rabu
08 Oktober 2025 | 12 : 26

Badiklat Jatim Gelar Pendidikan Kader Penggerak Koperasi di Sidoarjo

IMG-20250601-WA0019_copy_735x478

SIDOARJO – Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) DPD PDI Perjuangan Jawa Timur menggelar pelatihan kader penggerak koperasi, Minggu (1/6/2025).

Acara berkolaborasi dengan DPC PDI Perjuangan Sidoarjo digelar di aula Hotel Neo Kecamatan Waru.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Dr Sri Untari Bisowarno dalam sambutannya membuka acara menyampaikan, pendidikan dan pelatihan agar para kader lebih terampil dan mempunyai keahlian dalam perkoperasian.

Apalagi, koperasi sebagai lembaga nirlaba dalam perekonomian bersemangatkan gotong royong yang menjadi ciri khas perekonomian rakyat Indonesia.

“Koperasi adalah nirlaba, basisnya adalah dari, oleh dan untuk anggota,” katanya.

“Nilai yang dikembangkan dalam mengurus koperasi, yang utama adalah kejujuran. Tanpa kejujuran, koperasi akan ambruk,” kata Sri Untari yang juga Ketua Umum Koperasi Setia Budi Wanita (SBW) Malang.

Dan kebetulan pula, lanjut dia,  pada tahun ini pemerintah pusat membuat program pembentukan Koperasi Merah Putih di seluruh desa di Indonesia.

Pada akhir sambutannya, Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) periode 2019-2024 ini berharap, peserta bisa mengikuti seluruh materi yang disampaikan sejumlah narasumber yang kompeten di bidangnya.

Sebelumnya, Bendahara DPC Sidoarjo Suyarno dalam laporannya menyampaikan, peserta pelatihan sebanyak 250 orang.

“Tersebar dari desa-desa yang ada di Kabupaten Sidoarjo,” katanya. (hd/hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

HUT Ke-350 Magetan, Ziarah dan Menghayati Semangat 7 Leluhur

MAGETAN – Mengawali rangkaian kegiatan memperingati hari jadi Kabupaten Magetan, sejumlah pejabat Forum Komunikasi ...
KRONIK

Bupati Lukman Tanam Pohon di Bukit Binaol, Kembangkan Potensi Wisata Alam

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Komunitas Mahasiswa dan Pemuda Sepulu (Kompas) melaksanakan ...
EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...