Sabtu
19 April 2025 | 6 : 32

Komisi B DPRD Jember Apresiasi Usulan Perda Kebudayaan dari Dewan Pakar DeKaJe

pdip-jatim-241216-candra-dprd-jember

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Jember Candra Ary Fianto mengapresiasi usulan Dewan Pakar Dewan Kesenian Jember (DeKaJe), Sapto Raharjanto yang berharap DPRD memfasilitasi para seniman dengan payung peraturan daerah (perda).

Baginya usulan yang disampaikan Sapto bentuk kepedulian kepada seniman dan dukungan kepada legislatif agar rancangan perda kebudayaan itu dikonkretkan.

Dengan adanya usulan-usulan itu, Candra berharap tak hanya satu pihak saja yang bisa berkomunikasi dengannya.

Politisi PDI Perjuangan ini membuka pintu selebar-lebarnya untuk diskusi dengan pihak manapun yang berkompeten pada persoalan kesenian dan kebudayaan.

“Kami justru merasa senang dengan banyaknya aspirasi, dan hal ini menunjukkan kepedulian dan dukungan agar semua terwujud dengan baik demi kepentingan banyak pihak,” ujar Candra di Jember, Kamis (6/2/2025)

Sapto Raharjanto (kiri)

Sementara itu, Sapto Raharjanto mengatakan, pihaknya berharap DPRD Kabupaten Jember memfasilitasi para seniman dengan payung perda.

Harapan itu muncul karena dia melihat kegelisahan para seniman di Kabupaten Jember yang sampai saat ini belum lahir aturan yang memayungi gerak langkah mereka.

Sapto mengatakan, banyak hal yang bisa dirumuskan pada perda kebudayaan itu. Di antaranya perlindungan terhadap ciptaan ekspresi budaya tradisonal, perlindungan hak cipta atas ekspresi budaya tradisional.

“Selama ini perlindungan terhadap seniman itu belum nampak. Mereka (seniman, red) tak lebih hanya diminta tampil dalam momentum event saja. Selesai eventnya selesai juga pemberdayaan mereka,” jelas Sapto.

Atas kondisi itulah, harapannya tinggi kepada 8 anggota legislatif dari PDI Perjuangan yang saat ini rata-rata berusia muda.

“Mereka saya yakini jauh lebih progresif untuk menerima aspirasi para seniman, utamanya pada anggota yang bertugas di komisi B,” imbuh alumnus GMNI Unej Jember itu. (art/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...