NGANJUK – Bupati Nganjuk Taufiqurrahman mencanangkan Desa Sonoageng sebagai Kampung KB. Pencanangan Kampung KB itu dilaksanakan pada Rabu (30/3/2016) lalu.
Suasana di Dusun Waung Desa Sonoageng, Kecamatan Prambon, pagi itu terlihat beda ketimbang hari-hari biasanya. Pagi itu terlihat banyak masyarakat berkerumun untuk menyambut kedatangan Bupati Nganjuk beserta rombongan ke desanya.
Saat bupati beserta rombongan datang, masyarakat sudah menyambutnya dengan penuh antusias. Di depan pintu masuk desa, dipasang gapura bertuliskan ucapan selamat datang di Kampung KB.
Yang menarik yaitu adanya slogan bertuliskan ajakan ‘Ikuti KB sekarang, agar sejahtera di masa mendatang’ yang dipasang di atas gapura untuk menyambut rombongan Bupati Nganjuk.
Taufiqurrahman dalam sambutannya di hadapan ratusan warga mengungkapkan, dengan adanya Kampung KB, diharapkan masyarakat agar mengikuti program KB. Karena urusan KB adalah program PKK untuk menciptakan keluarga kecil bahagia sejahtera, yang merupakan wujud keluarga masa depan Indonesia.
“Kami berharap agar masyarakat segera mengikuti program ini supaya memperoleh kesejahteraan di masa depan,” ungkap Taufiq.
Bupati yang Juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ngajuk itu datang ke Sonoageng bersama istrinya, Ita Tribawati, yang menjabat Ketua PKK Kabupaten Nganjuk. Keduanya juga mengikuti kegiatan donor darah sebagai wujud kepedulian sosial.
Dalam kesempatan itu, Bupati Taufiq menandatangani Prasati UPTD Kecamatan Prambon, UPTD Kecamatan Lengkong, UPTD Kecamatan Ngronggot, dan UPTD Kecamatan Tanjunganom. Selain itu, bupati juga menyerahkan perangko KB terhadap ketua PKK desa setempat. (endik)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS