Sabtu
19 April 2025 | 12 : 32

Safari Kebangsaan di Ponpes Nurul Qarnain, Mahfud MD Disambut Ribuan Santri

PDIP-Jatim-Mahfud-MD-29122023

JEMBER – Calon Wakil Presiden (Cawapres) 2024 nomor urut 3, Mahfud MD, bersilaturrahim ke Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Qarnain di Kecamatan Sukowono, Kabupaten Jember, Kamis (28/12/2023). Kedatangan Mahfud disambut antusias oleh ribuan santri yang berbaris rapi. Cawapres pendamping Ganjar Pranowo itu melakukan berbagai kegiatan, mulai dari salat berjamaah, doa dan tahlil, hingga selawatan bersama ribuan santri.

Menurut Mahfud MD, berbagai kegiatan santri di Ponpes Nurul Qarnain mengingatkannya pada masa kecilnya di sewaktu nyantri di Ponpes Al Mardhiyyah, Pamekasan, Madura. “Ingatan saya kembali. Salat berjamaah, ngaji bareng, bangun malam, salat tahajud. Di pesantren ini yang dirindukan suara orang sahut menyahut mengaji, enak didengar,” ujar Mahfud.

Mahfud juga menjelaskan, saat beliau nyantri, ponpesnya masih jauh dari kemajuan. Baik teknologi maupun bangunan sarana dan prasarananya. “Malah kamar saya dulu terbuat dari bilik bambu sederhana. Dulu mencari kayu untuk memasak,” ujar Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) itu.

Sekarang ini, tambah Mahfud, ponpes jauh lebih maju dan modern. Sarana dan prasarananya mudah dijangkau para santri. “Sudah ada listrik, sudah pada maju pesantren sekarang. Boleh mengikuti perkembangan zaman, tapi ruhnya kan masih tetap. Belajar kitab kuning, dibekali moral, akidah dan akhlak,” terangnya.

Sementara itu, Sekretaris TPD Ganjar-Mahfud Jember, Haryanto, menjelaskan, masyarakat Jember mayoritas adalah orang Madura dan Mahfud MD juga berasal dari Madura. Hal tersebut memudahkan beliau untuk bersosialisasi dengan masyarakat Jember.

“Latar belakang Mahfud MD adalah warga NU dan mayoritas masyarakat Jember juga NU. Dengan persamaan inilah, TPD Jember siap menyambut kemenangan Ganjar-Mahfud di Pemilu 2024. Saya ucapkan selamat datang di Kota Tembakau, Prof,” tutur politisi PDI Perjuangan Jember itu

Keesokan harinya, Jum’at (29/12/2023) Mahfud berencana sowan ke PP Bustanul Makmur, Genteng-Banyuwangi, Ponpes Minhajut Thullab, Muncar, Banyuwangi, hingga menggelar pertemuan dengan para nelayan di Banyuwangi. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...
EKSEKUTIF

Sukseskan Sekolah Rakyat di Kabupaten Malang, Sanusi Siapkan Lahan 9,6 Hektar

MALANG – Bupati Malang Sanusi berkomitmen penuh mensukseskan program sekolah rakyat yang digagas Presiden Prabowo ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Mojokerto Dorong Kemandirian Ekonomi Lewat Penguatan Koperasi

MOJOKERTO – Pemerintah Kota Mojokerto terus berkomitmen mendorong kemandirian ekonomi di tataran akar rumput. Salah ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...