Rabu
08 Oktober 2025 | 3 : 41

Arief Pimpin Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Jember, Target Menang 65 Persen

PDIP-Jatim-Arief-Wibowo-12082022

JEMBER – Sebagai lanjutan proses pemenangan Pilpres 2024, empat partai pengusung dan pendukung Ganjar-Mahfud di Jember melakukan rapat koordinasi dan konsolidasi di Kantor DPC PDI Perjuangan setempat, Kamis (2/11/2023).

Hadir dalam rapat tersebut ketua masing-masing partai pengusung dan pendukung Ganjar-Mahfud, di antaranya, PDI Perjuangan, PPP, Hanura, dan Perindo. Mereka sepakat untuk menyusun tim pemenangan pasangan Ganjar-Mahfud MD di Jember.

Konsolidasi tersebut menetapkan Ketua DPC PDI Perjuangan Jember sekaligus wasekjen DPP PDI Perjuangan, Arief Wibowo, sebagai Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Jember.

“Kita bertemu, berkonsolidasi, dan bersilaturrahmi. Tentu ada arahan-arahan informasi yang kami sampaikan. Intinya adalah kami semua harus dalam satu rapat barisan,” ujar Arief.

Arief juga menjelaskan, langkah berikutnya adalah membentuk Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud MD Kabupaten Jember. Ia juga menyampaikan, pihaknya akan melibatkan para relawan dalam satu barisan dan satu komando.

“Tentunya, sebagai satu tim yang resmi, di bawah Tim Pemenangan Nasional dan Tim Provinsi, yang nanti akan didaftarkan ke KPU,” jelasnya.

“Jadi, tidak hanya 4 partai, tapi ada juga berbagai perwakilan relawan. Nanti, kita akan bentuk strukturnya lengkap, dan masing-masing akan sesuai dengan fungsi tugas dan tanggung jawabnya,” imbuhnya.

Pasca penetapan struktur tim, tambah Arief, pihaknya juga akan membahas tentang penetapan kantor dan posko tim pemenangan.

“Targetnya, kita tentu yang masuk akal dan realistis, kira-kira 65 persen menang di Kabupaten Jember. Secara nasional, pokoknya menang satu putaran,” tandasnya. (alfian/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

HUT Ke-350 Magetan, Ziarah dan Menghayati Semangat 7 Leluhur

MAGETAN – Mengawali rangkaian kegiatan memperingati hari jadi Kabupaten Magetan, sejumlah pejabat Forum Komunikasi ...
KRONIK

Bupati Lukman Tanam Pohon di Bukit Binaol, Kembangkan Potensi Wisata Alam

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Komunitas Mahasiswa dan Pemuda Sepulu (Kompas) melaksanakan ...
EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...