Selasa
26 November 2024 | 2 : 27

4 Kandidat Kepala Daerah di Jatim Penuhi Panggilan DPP PDI Perjuangan

pdip-jatim-deni-wicak-ngepal

SURABAYA – Tiga kandidat calon kepala daerah dari kabupaten/kota di Jawa Timur  memenuhi panggilan DPP PDI Perjuangan pada Minggu (14/6/2020).

Keempat kandidat tersebut, tiga merupakan petahana, yakni Bupati Blitar Rijanto, Wali Kota Blitar Santoso, dan Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin. Satunya lagi, adalah Hanindhito Himawan Pramono, putra Sekretaris Kabinet RI Pramono Anung.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Deni Wicaksono mengatakan, mereka dipanggil datang ke DPP guna pengerucutan calon kepala daerah yang akan diusung PDI Perjuangan untuk Pilkada Kabupaten Kediri, Kabupaten Blitar, Kota Blitar, dan Kabupaten Trenggalek.

“Kalau pengumuman calon yang akan diusung PDI Perjuangan akan dilakukan sekitar akhir Juni atau awal Juli 2020,” jelas Deni saat dihubungi wartawan, Rabu (17/6/2020).

Sebelum pandemic Covid-19, PDIP sudah mengumumkan tiga pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk Jatim.

Ketiga daerah tersebut adalah Kabupaten Malang untuk petahana Bupati Malang Sanusi berpasangan dengan Didik Gatot Subroto.

Daerah lainnya yaitu Kabupaten Ngawi untuk petahana Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar berpasangan dengan Dwi Rianto Jatmiko, serta petahana Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi berpasangan dengan Dewi Khalifah.  

Dalam Pilkada 2020, ada 19 kabupaten/kota di Jatim yang akan menggelar pilkada. Yakni Kota Surabaya, Kota Blitar, Kota Pasuruan, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Blitar, Kabupaten Malang, dan Kabupaten Ngawi.

Kemudian Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Tuban, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Pacitan, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Jember, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Gresik, serta Kabupaten Kediri. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...