SURABAYA– Anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur, Yordan Malino Bataragoa, mendorong masyarakat Surabaya untuk bisa memanfaatkan kemajuan sektor maritim di Kota Pahlawan.
Menurutnya, masyarakat harus bisa mengambil keuntungan dari potensi industri maritim yang besar ini.
Baca juga: Yordan Tampung Puluhan Problem Warga Kota Pahlawan
“Surabaya ini kan pinggir laut, punya potensi maritim yang besar. Jadi kami ingin supaya warga Surabaya tahu potensi-potensi apa yang bisa dikembangkan dalam masalah kemaritiman,” kata Yordan, usai melakukan reses tahap I tahun 2021, di Warkop Bonek Store 27, Kelurahan Simomulyo, Kecamatan Sukomanunggal, Kota Surabaya, Minggu (7/3/2021).
Politisi yang juga berprofesi sebagai tenaga pengajar di Universitas Wijaya Kusuma ini mengungkapkan bahwa potensi industri maritim di Surabaya bisa dimanfaatkan untuk kesejahteraan warganya. Sehingga bisa mengurangi angka kemiskinan juga angka pengangguran.
“Kita ingin supaya warga Surabaya ini bisa mengakses lapangan pekerjaan terkait dengan bidang maritim. Dengan adanya potensi maritim yang besar jangan sampai kemudian warga Surabaya justru tidak bisa menikmati hasil dari pembangunan di bidang maritim itu,” terang yordan disambut antusias Masyarakat yang hadir.
Kepedulian Yordan pada Industri maritim yang bisa dimanfaatkan warga Surabaya ini dirasa tidak diketahui banyak kalangan. Karena itu, dalam serap aspirasi masyarakat kali ini Yordan menghadirkan Pakar Kelautan dan Kemaritiman Universitas Muhammadiyah Kota Surabaya untuk menjelaskan potensi besar di bidang industri maritim ini.
Terkait dengan keluhan yang disampaikan warga, legislator yang juga Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur ini berharap agar Pemprov Jawa Timur bisa memberikan dana hibah kepada kelompok UMKM kecil produktif.
Sehingga bantuan hibah itu bisa membuat masyarakat semakin berkembang juga bisa memunculkan banyak lapangan pekerjaan baru.
“Saya ingin pemerintah provinsi bisa memberi bantuan hibah kepada usaha-usaha kecil yang produktif sehingga ini bisa membuat ekonomi bergerak. Masyarakat juga mendapat pekerjaan dan bisa meningkatkan kesejahteraannya,” ujarnya. (rul)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS