Kamis
13 November 2025 | 6 : 34

Wujudkan Smart City, Pemerintah Pusat Tunjuk Trenggalek

pdip-jatim-220424-ipin-smart-city-2

TRENGGALEK – Kabupaten Trenggalek ditunjuk pemerintah pusat sebagai salah satu kabupaten/kota di tanah air untuk mewujudkan Smart City di Indonesia.

Penunjukan tersebut diwujudkan dengan penandatanganan nota kesepahaman atau MoU terkait itu secara daring oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dengan Menteri Kominfo Johnny Gerard Plate pada Kamis (21/4/2022).

“Kabupaten Trenggalek ditunjuk karena beberapa dasar-dasar atau beberapa penerapan dari smart city di Trenggalek sudah ada. Sehingga tinggal dipertajam,” ungkap Arifin di Trenggalek, Minggu.

Dengan penandatanganan nota kesepahaman itu, Pemkab Trenggalek akan mendapat pendampingan secara khusus dari Ditjen Aplikasi Teknologi dan Informatika Kemenkominfo.

Dengan pendampingan itu, imbuh bupati yang juga Ketua DPC Perjuangan Trenggalek ini, langkah Kabupaten Trenggalek untuk menjadi smart city di Indonesia diyakini bakal lebih cepat tercapai.

Sementara itu, Menkominfo Johnny G Plate secara daring pada Kamis lalu mengatakan, tidak semua kabupaten/kota dapat digolongkan sebagai kota cerdas.

Untuk menjadi kota/kabupaten cerdas, kata dia, sebuah pemerintahan di daerah harus memenuhi beberapa standar.

“Sebuah kota dapat digolongkan sebagai smart city apabila kota tersebut mampu mendayagunakan data dan teknologi digital untuk membuat kebijakan dengan lebih baik dan memperbaiki kualitas kehidupan masyarakat,” jelasnya.

Pendayagunaan data dan teknologi digital dalam implementasi smart city, dianggap mampu meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam birokrasi pemerintahan.

Kemenkomindo berharap, penunjukan banyak kota di Indonesia untuk mewujudkan smart city akan menjadi simpul penguat dalam kolaborasi mewujudkan smart city di Indonesia. (dav/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Longsor di Sejumlah Tempat, Andri Wahyudi Ingatkan Soal Alih Fungsi Lahan

KABUPATEN PASURUAN – Memasuki musim penghujan, wilayah pegunungan di Kabupaten Pasuruan mulai banyak mengalami ...
LEGISLATIF

Kanang: Negara Harus Hadir Tangani Masalah Jiwasraya dan Hak Pensiunan Garuda Indonesia

SURABAYA — Anggota Komisi VI DPR RI, Budi Sulistyono, menegaskan pentingnya kehadiran negara dalam menyelesaikan ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Kerahkan Mobil PMK Percepat Aliran Air saat Hujan Deras Guyur Surabaya

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi mengatakan, mobil pemadam kebakaran (PMK) dikerahkan untuk membantu mempercepat ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Rijanto Apresiasi Polres Blitar yang Dukung Penguatan Program MBG

BLITAR – Bupati Rijanto mengapresiasi inisiatif dan peran jajaran Polres Blitar yang mendukung program makan ...
LEGISLATIF

Soroti Beban Operasional PT KAI, Kanang Usulkan Pemisahan Fungsi Prasarana dan Operator

SURABAYA — Anggota Komisi VI DPR RI, Budi Sulistyono, alias Kanang, menyoroti beban operasional yang ditanggung PT ...
EKSEKUTIF

Dorong Percepatan Pembangunan Gerai KMP, Mas Dhito Petakan Tanah Idle Milik PemKab Kediri

KEDIRI – Pemerintah Kabupaten Kediri bersama Kodim 0809 berkolaborasi untuk melakukan percepatan pembangunan gerai ...