Minggu
30 Maret 2025 | 8 : 30

Wabup Yudha Hadiri Ngabuburit Drag Setting, Berharap Tak Ada Balap Liar

IMG-20250326-WA0033_copy_609x404

LUMAJANG – Ajang Ngabuburit Drag Setting Lumajang Seri 2 yang kembali digelar di sirkuit Jalan Lintas Timur (JLT) berlangsung meriah dengan kehadiran Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma.

Acara diikuti oleh ratusan peserta yang berasal dari berbagai daerah baik dari Kabupaten Lumajang maupun dari luar yang berpartisipasi dalam beberapa kategori kelas.

Mas Yudha sapaan akrab Wakil Bupati Lumajang merasa bangga karena ajang Drag Setting yang diselenggarakan tersebut bisa meningkatkan keahlian bagi pembalap maupun mekanik yang ada di Kabupaten Lumajang.

“Alhamdulillah, sore ini kita melaksanakan Drag setting yang kedua kalinya. Semua evaluasi baik penonton maupun panitia sudah melaksanakan dengan baik,” ujarnya.

Mas Yudha juga mengungkapkan, pembalap dan mekanik yang ada di Lumajang ternyata luar biasa. Selain itu, ia juga berpesan kedepannya penonton agar bisa tertib sehingga acara Drag Setting bisa terselenggara dengan baik.

“Kita jaga keselamatan bersama-sama. Karena ini wadah buat pecinta para otomotif yang ada di Kabupaten Lumajang maupun dari luar. Bagi para pembalap Kabupaten Lumajang di sinilah tempat dan ajang kalian untuk mengasah keahlian atau skil para pembalap,” tambahnya.

Tidak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Forkopimda dan OPD yang sudah bahu-membahu dalam memfasilitasi Drag Setting di Kabupaten Lumajang sehingga terselenggara dengan luar biasa.

“Saya harap tidak ada balap liar lagi di Kabupaten Lumajang, karena kita sudah memberikan fasilitas bagi para pencinta otomotif agar nantinya para pembalap Lumajang bisa mencapai tingkat nasional,” pungkasnya. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Amithya Dukung Penuh Pematangan Kota Malang Jadi Kota Kreatif Dunia

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita menegaskan komitmennya mencanangkan Kota Malang ...
KRONIK

Ajak Semua Elemen Bangsa Pererat Persaudaraan, Puan: Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H kepada seluruh umat Muslim di ...
SEMENTARA ITU...

Tebar Kebahagiaan Jelang Lebaran, Ning Ita Salurkan Santunan Bagi Anak Yatim dan Dhuafa

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari bersama anggota Muslimat NU Anak Ranting Balongkrai, Kelurahan ...
KRONIK

Penghujung Ramadan, Bhagas dan Relawan Bagikan 600 Paket Takjil pada Masyarakat Dapil II

SUMENEP – Bulan Ramadan menjadi momentum bagi anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep, Eka Bhagas Nur ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Malang Gercep Bangun Jembatan Akses Penting Warga Pasca Ambrol Diterjang Banjir

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi bergerak cepat (gercep) menindaklanjuti laporan warga terkait jembatan akses ...
KABAR CABANG

PDIP Surabaya Bagikan 8.000 Parsel Lebaran pada Jajaran Pengurus sampai Akar Rumput

SURABAYA – PDI Perjuangan Kota Surabaya mendistribusikan 8 ribu bingkisan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal ...