Senin
21 April 2025 | 1 : 14

Wabup Gresik Resmikan Lapangan Atlet Sepak Takraw di Pulau Bawean

pdip-jatim-eksekutif-090621-aminatun-habibah

GRESIK – Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah meresmikan lapangan olahraga sepak takraw dan bola voli di Dusun Keramat Baru, Desa Gelam, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, Gresik.

Lapangan baru ini diharapkan bisa melahirkan atlet-atlet di ajang nasional dan membawa nama harum Jawa Timur khususnya Pulau Bawean, Gresik. 

Bahkan, Dispora dan KONI siap memberikan bimbingan dan dukungan, agar semua olahraga di Pulau Putri berjalan dengan baik. Tidak ada bedanya dengan di daratan Gresik. 

Aminatun Habibah, Rabu (9/6/2021), mengatakan, lapangan representatif ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan meningkatkan latihan.

Dengan harapan, dapat menelurkan atlet lebih banyak lagi dan membawa nama baik Indonesia di kancah Internasional. Pasalnya, atlet asal Bawean mewakili Gresik sekaligus menjadi kontingen Jawa Timur di ajang PON. 

“Semoga lapangan baru ini bermanfaat dan para atlet bisa latihan semakin rutin,” kata Wabup Gresik Bu Min yang pada pilkada lalu diusung PDI Perjuangan ini.

Sementara Ketua KONI Kabupaten Gresik, dr Anis Ambiyo Putri mengatakan, dalam waktu dekat akan memberikan uang pembinaan kepada para atlet di pulau Bawean.

“Semoga bisa membawa olahraga Gresik semakin berprestasi lagi,” ungkap dr Anis sapaan akrabnya.

Farid, atlet Sepak Takraw dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Timur mengaku senang ada lapangan representatif di desanya.

Menurutnya, lapangan olahraga ini menjadi sarana bagi olahraga sepak takraw, bola voli di Dusun Keramat Baru, Desa Gelam, Kecamatan Tambak. 

Pasalnya sejak pembinaan tahun 1999 atlet sepak takraw di desa tersebut melahirkan banyak prestasi. Pada tahun 2005 awal kesuksesan berhasil membawa kontingen anak usia dini ke jakarta. 

Kemudian tahun 2007 ke ragunan Jakarta menyabet juara 1 nasional. Hingga melahirkan satu atlet yang memperkuat Jawa Timur di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua. 

Farid, pemuda berusia 25 tahun asal desa setempat membawa nama harum Jawa Timur di ajang PON 2016 di Bandung.

Turun di tim regu meraih medali perunggu, tim double menyabet medali perak dan double even mendapatkan medali emas. 

“Alhamdulilah senang sekali, banyak terimakasih ibu Wabup dan Bupati ada lapangan baru disini. Semoga teman-teman disini bisa mewakili Jawa Timur bahkan melebihi saya mewakili Indonesia,” pungkasnya. (mus/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...