Minggu
16 Maret 2025 | 11 : 27

Umar Bashor Bagikan 2.000 Paket Beras Premium dari Mbak Puan untuk Warga Lumajang

pdip-jatim-dpr-ri-010522-umar-bashor

LUMAJANG – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Umar Bashor, membagikan 2.000 paket beras premium dari Ketua DPR RI, Puan Maharani untuk masyarakat Lumajang. Beras tersebut dibagikan secara merata kepada masyarakat yang membutuhkan hingga ke desa-desa.

Umar Bashor, sapaan akrabnya menyampaikan bahwa, pembagian beras tersebut bentuk kepedulian Puan Maharani kepada masyarakat. Sehingga, setiap anggota fraksi diberikan amanah oleh cucu Bung Karno itu supaya bergotong royong membantu warga masyarakat.

“Ini merupakan inisiatif beliau dalam membantu masyarakat ditengah kondisi yang masih pandemi Covid-19. Ini juga senada dengan intruksi ketua umum kami, Megawati Soekarnoputri untuk terus bergerak memberikan manfaat bagi masyarakat,” katanya, Minggu (1/5/2022).

Saat membagikan beras tersebut, Umar menyampaikan titipan pesan dan salam perkenalan dari Puan Maharani. Katanya, Puan Maharani merupakan sosok yang memiliki empati yang sangat luar biasa terhadap masyarakat.

“Apalagi menjelang lebaran, ini tentu juga meningkat pula kebutuhan masyarakat. Maka dari itu, beras ini dapat membantu meringankan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokoknya,” jelasnya.

Mantan ketua DPRD Kabupaten Lumajang itu mengajak supaya seluruh masyarakat yang tergolong mampu supaya gotong royong membantu masyarakat yang masih membutuhkan. Terlebih bagi kader PDI Perjuangan harus terus bergerak dan membantu serta memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Aksi nyata sesuai arahan Puan Maharani agar seluruh kader partai terus bersama masyarakat dalam menghadapi masa pemulihan akibat pandemi. Semoga solidaritas dan semangat gotong royong terus tumbuh dalam diri setiap kader,” tutupnya, yang juga merupakan Anggota Komisi VIII DPR RI. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Ramadan Penuh Berkah, Sutardi Bagikan Takjil Gratis di Jalan Kapuas Kota Madiun

MADIUN – Bulan Ramadan menjadi momentum untuk berbagi. Politisi senior PDI Perjuangan Kota Madiun, Sutardi, turut ...
KRONIK

Ini, Pesan Bupati Ipuk saat Silaturahmi dan Salat Tarawih Bareng Tetangga

BANYUWANGI – Bulan Ramadan dimanfaatkan Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiiestiandani, untuk bersilaturahim dengan warga ...
EKSEKUTIF

Bupati Malang Dorong Kampung Cempluk Jadi Pilot Project Program Ruang Bersama Indonesia

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi mendorong Kampung Cempluk, Desa Kalisongo, Kecamatan Dau, Kabupatem Malang sebagai ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Gelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan Bersama KSB Ranting

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar Sosialisasi 4 Pilar ...
KRONIK

Susy Cecilia Berbagi Ribuan Paket Sembako untuk Kader dan Warga Gresik

GRESIK – DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ribuan paket sembako di wilayah kabupaten Gresik. Paket sembako ...
KABAR CABANG

KPU Ngawi Lakukan Klarifikasi Calon Pengganti Almarhum Sigit Sudaryadi

NGAWI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi mulai memproses pergantian antar waktu (PAW) untuk almarhum ...