Selasa
26 November 2024 | 8 : 38

Tinjau Debit Air Sungai Bedeng, Bupati Ipuk Minta Masyarakat Waspada Curah Hujan Tinggi

PDIP-Jatim-Bupati-Ipuk-08072023

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, mengintruksikan kepada seluruh jajarannya mewaspadai dampak dari curah hujan tinggi yang mengguyur di wilayah Banyuwangi dalam beberapa hari ini.

“Seluruh OPD terutama dinas terkait untuk waspada dampak curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Lakukan langkah-langkah antisipasi,” ujar Bupati Ipuk saat meninjau debit air Sungai Badeng di jembatan Alasmalang, Desa Alasmalang, Kecamatan Singojuruh, Jumat (7/7/2023).

Seperti di Daerah Aliran Sungai (DAS) Badeng, curah hujan tinggi yang mengguyur sejak malam membuat debit air meningkat. Debit air di Sungai Badeng mencapai 360 m3/detik. Bahkan pada Jumat pagi, air sempat meluap ke jalan akibat ada penyumbatan karena bongkahan kayu dan material lainnya di jembatan Alasmalang.

“Memang sempat terjadi luapan air karena ada penyumbatan di bawah jembatan, tapi petugas telah siaga. Alhamdulillah sudah normal kembali setelah yang menyumbat cepat dibersihkan menggunakan alat berat,” jelasnya.

Dinas PU Pengairan Banyuwangi mengerahkan dua alat berat ekskavator untuk mengangkat bongkahan kayu dan material lainnya dari bawah jembatan.

“Petugas dari dinas pengairan dan seluruh penjaga pintu air siaga di sepanjang aliran sungai, khususnya Sungai Badeng,” tutur Bupati Ipuk.

Selain itu, politisi PDI Perjuangan itu juga meminta masyarakat yang berada di sepanjang kawasan aliran sungai untuk waspada. Ia juga meminta agar masyarakat menjauh dari sungai karena debit air sungai meningkat.

“Jauhi sungai karena hujan masih terus turun. Semoga Allah melindungi kita semua,” harap Bupati Ipuk.

Sementara Kepala Dinas PU Pengairan, Guntur Priambodo, mengatakan bahwa Pemkab Banyuwangi akan berkoordinasi kembali dengan Pemprov Jatim untuk melakukan rekontruksi jembatan Alasmalang.

Menurutnya, jembatan Alasmalang yang merupakan wewenang wilayah Pemprov Jatim kontruksinya sudah waktunya dibongkar, karena sering terjadi penyumbatan.

“Konturuksi jembatan sudah waktunya diganti, karena ada pilar penyangga tengah yang besar yang berpotensi menimbulkan penyumbatan,” ujarnya.

“Kami sudah mengirimkan surat permohonan pada Pemprov Jatim untuk dilakukan renovasi. Nanti kami akan koordinasi lagi dengan Pemprov Jatim,” tandasnya. (aras/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...