Sabtu
10 Mei 2025 | 5 : 48

Tekan Penyalahgunaan Narkoba, Wabup Nganjuk: 6 Poin Ini Wajib Dilakukan!

pdip-jatim-marhaen-010920

NGANJUK – Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi mengatakan, ada enam langkah untuk menekan penyalahgunaan narkoba di masyarakat, dan khususnya di lingkungan pemerintahan.

Hal itu dia sampaikan, saat menjadi narasumber Rapat Kerja Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Instansi Pemerintah bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Nganjuk di Hotel Front One Nganjuk, Selasa (1/9/2020).

Untuk bebas dari narkoba, sebut Marhaen, disamping pemerintah hadir secara langsung di tengah masyarakat, juga wajib menerapkan enam poin. Yakni, setiap OPD wajib melaporkan hasil kegiatan sosialisasi bahaya narkoba di instansi masing-masing.

Kedua, lanjut wabup yang juga Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim ini, adalah pembentukan regulasi atau aturan-aturan di lingkungan kerja. Ketiga, aksi Nasional/Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan peredaran Gelap Narkotika dan Prekrusor Narkotika (P4GN) dengan wajib melaksanakan tes urine ke ASN.

Keempat, rencana aksi tiap OPD wajib membentuk satgas/relawan anti narkoba dan prekrusor narkotika. Kelima, satgas relawan anti narkoba memberikan bimbingan pada masyarakat kawasan rawan dan rentan peredaran narkotika, dan keenam, semua OPD wajib memiliki data kegiatan tersebut untuk dilaporkan ke pusat.

“Karena enam poin tersebut adalah wajib, jadi setiap OPD yang tidak melaporkan, membentuk dan melaksanakan hal tersebut sudah pasti mendapatkan sanksi tegas,” kata Marhaen.

“Yang terpenting jangan beri ruang sedikitpun pada pelaku penyalahgunaan narkoba baik di masyarakat secara luas apalagi di lingkungan pemerintahan. Karena kalau sampai ada oknum pemerintah yang menjadi budak narkoba akan berbahaya pada sistem pemerintahan sendiri,” lanjut dia.

Untuk memperkuat penerapan hukum pada pelaku penyalahgunaan narkoba, tambah Marhaen, diperlukan sosialisasi Inpres Nomer 2 tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional P4GN. (endyk)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Dorong UMKM Naik Kelas dan Revitalisasi Wisata, Novita Hardini Datangkan Pendiri Oleh-Oleh Bali

TRENGGALEK — Dalam upaya mendorong potensi wisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Trenggalek, anggota Komisi VII ...
LEGISLATIF

Puan Desak Pemerintah Jamin Keselamatan WNI yang Terjebak Konflik India-Pakistan

JAKARTA – Ketua DPR RI Dr. (H.C.) Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas eskalasi konflik bersenjata antara ...
LEGISLATIF

Naikkan Daya Tarik Pengunjung, DPRD Surabaya Dorong SWK Berinovasi

SURABAYA – Kota Surabaya memiliki sentra wisata kuliner (SWK) yang tersebar di beberapa lokasi. Keberadaan SWK ini ...
KRONIK

Bupati Fauzi Kukuhkan Pengurus TP PKK 2025–2030, Dorong Peran Strategis dalam Pembangunan Daerah

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, resmi mengukuhkan pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan ...
KRONIK

Bupati Lukman Tinjau Gorong-Gorong Tersumbat, Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut menjaga kebersihan ...
EKSEKUTIF

Seluruh Wali Kota Sepakat, Eri Cahyadi Kembali Pimpin Apeksi

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi kembali terpilih sebagai Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Kota ...