Selasa
19 November 2024 | 7 : 07

Takziah ke Rumah Duka Gus Sunoto, Kanang: Jadi Teladan bagi Banteng Muda

pdip-jatim-241119-kanang-nyelawat

KEDIRI – Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Budi Sulistyono takziah ke rumah duka almarhum Gus Sunoto Imam Mahmudi, Ketua DPC PDIP Kota Kediri, di Kelurahan Semampir, Kota Kediri, Selasa (19/11/2024) siang.

Mantan Ketua DPRD Kota Kediri periode 2019-2024 itu meninggal dunia sekitar pukul 17.00 WIB, Senin (18/11/2024) karena sakit setelah sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Kabupaten Kediri.

Budi Sulistyono yang akrab disapa mbah Kanang tersebut menilai sosok almarhum Gus Sunoto bisa menjadi teladan bagi para kader muda PDI Perjuangan dalam membesarkan sebuah partai.

“Walau pun di ujung beliau agak sakit, tapi beliau ingin bagaimana PDI Perjuangan bisa besar,” katanya.

Baca juga: Gus Sunoto Meninggal Dunia, PDI Perjuangan Kota Kediri Berduka

“Meski pun pernah menjabat sebagai ketua DPRD Kota Kediri, tetapi beliau tetap melakukan konsolidasi secara baik sehingga tetap terpilih kembali menjadi anggota dewan,” sambung mantan Bupati Ngawi 2 periode yang sekarang anggota DPR RI tersebut.

Sepeninggal Gus Sunoto, Budi Sulistyono berharap akan kembali muncul sosok atau figur yang nantinya memiliki kapasitas atau kemampuan dalam memimpin partai layaknya seperti yang dilakukan almarhum.

“Bagaimana regenerasi pasca Gus Sunoto ini, memang kita memerlukan pemikiran tersendiri. Kita kehilangan sosok seperti beliau,” ujarnya.

“Harapan saya segera muncul generasi baru. Generasi yang punya semangat untuk membesarkan partai. Zaman sekarang memang tidak seperti dulu, diperlukan strategi dan rencana baru,” harapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, keluarga besar PDI Perjuangan Kota Kediri berduka. Kader senior yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Kediri H Gus Sunoto Imam Mahmudi tutup usia pada Senin (18/11/2024). (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Dorong Potensi Kuliner Madura Jadi Ikon Nasional, Risma Siapkan Packaging Sesuai Selera Pasar

BANGKALAN – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 03, Tri Rismaharini, menaruh perhatian besar terhadap kekayaan ...
KABAR CABANG

Banteng Tulungagung Gelar Nobar Debat Pilgub Jatim 2024 di 8 Titik

TULUNGAGUNG – DPC Kader PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar kegiatan nonton bareng debat Pemilihan ...
KRONIK

Risma Berencana Bangun Tanggul Bangkalan-Sumenep, Begini Respon Masyarakat Madura

BANGKALAN – Rencana Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 03, Tri Rismaharini, membangun tanggul sepanjang pesisir ...
BERITA TERKINI

Takziah ke Rumah Duka Gus Sunoto, Kanang: Jadi Teladan bagi Banteng Muda

KEDIRI – Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Budi Sulistyono takziah ke rumah duka almarhum Gus Sunoto Imam ...
LEGISLATIF

Reses Noto Utomo, Ibu-ibu Keluhkan Soal Hutang dan Cicilan Pinjol

GRESIK – Perekonomian sedang tidak baik-baik saja. Sejumlah ibu peserta pertemuan reses anggota DPRD Gresik, Noto ...
KABAR CABANG

Konsolidasi Sambil Nobar Debat ke-3, Banteng Kepanjen Kidul Siap Menangkan Risma-Gus Hans

BLITAR – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kepanjen Kidul, Kota Blitar menggelar konsolidasi sekaligus ...