Senin
27 Oktober 2025 | 2 : 20

Suyarno: Boleh Investasi di Sidoarjo, Asal Tidak Mencemari Lingkungan

pdipi-jatim-legislatif-210521-suyarno

SIDOARJO – Ketua Komisi C DPRD Sidoarjo Suyarno menegaskan, tidak ada larangan bagi siapapun untuk menjalankan usaha perekonomian di kota delta. Namun harus mematuhi peraturan yang ada termasuk tidak menyebabkan pencemaran lingkungan.

“Semua usaha harus ada perizinan. Kemudian yang penting, tidak mencemari lingkungan dan tidak memunculkan komplain dan keberatan dari warga di sekitar tempat usaha,” kata Suyarno, Kamis (30/9/2021).

Penegasan Suyarno disampaikan usai melakukan inspeksi mendadak di tempat pengolahan tepung pakan ternak berbahan bulu ayam di Desa Kletek Kecamatan Taman, Rabu (29/9). Sidak dilakukan bersama Wakil Bupati Subandi dan sejumlah pejabat dari dinas terkait, pihak kecamatan, dan perangkat desa setempat.

Diungkapkan Suyarno, sebelum ini, sebetulnya pihak dewan sudah beberapa kali menggelar rapat dengar pendapat (hearing) dengan warga, perangkat, dan pengusaha. Hearing digelar sebagai tindaklanjut atas pengaduan dari warga terkait bau menyengat dari tempat usaha tersebut.

Hearing di kantor dewan sudah beberapa kali. Kami juga sudah berikan peringatan. Malah, DLHK (dinas lingkungan hidup dan kebersihan) sudah menyegel tempat tersebut, tapi segel dilepas sendiri dan usahanya tetap dilanjutkan,” kata Suyarno.

Tidak saja menggelar rapat dengar pendapat, Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini mengungkapkan, sebelum ini pihak dewan beberapa kali turun ke lokasi untuk berkoordinasi dengan forum komunikasi pimpinan kecamatan (forkopimcam) guna mencari solusi terkait pengaduan warga tersebut.

“Dua atau tiga kali, kami (pihak dewan) ke lokasi untuk mencarikan solusi,” pungkasnya. (hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

UMKM

Pekan Pasar Rakyat Magetan 2025 Dibuka, Seberapa Untung UMKM?

MAGETAN – Wakil Ketua 1 DPRD Magetan, Suyatno dan Ketua Komisi B Rita Haryati menghadiri pembukaan Pekan Pasar ...
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila pada Masyarakat Kaki Gunung Kelud

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Guntur Wahono kembali menggelar sosialisasi penguatan ideologi Pancasila ...
LEGISLATIF

Mbak Puti di Sidoarjo, Hadiri Acara Semarak Reog Cemandi dan Bimtek Pembuatan Konten Medsos

SIDOARJO – Anggota Komisi IX DPR RI, Puti Guntur Soekarno, menghadiri sejumlah kegiatan saat melakukan kunjungan ...
SEMENTARA ITU...

Wabup Antok Iringi Ribuan Scooterist Kumpul di Ngawi, Rayakan 25 Tahun Iseng

NGAWI – Ribuan pecinta sekuter atau scooterist dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan wisata Kebun Teh ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Sepakat Aspirasi Warga, Tolak Rencana Pembangunan Real Estate Prigen

KABUPATEN PASURUAN – Hal itu ditegaskan oleh salah seorang anggota Fraksi PDI Perjuangan, H. Sugianto, kepada ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Setelah beberapa bulan tidak ada penerbangan, Bandara Dhoho Kediri akan kembali beroperasi mulai 10 November 2025