Sabtu
19 April 2025 | 2 : 27

Surabaya Bergema, Armuji Berharap Ruang Publik Diisi Kegiatan Seni dan Budaya

PDIP-Jatim-Armuji-27082022

SURABAYA – Ribuan warga nampak antusias menghadiri “Surabaya Bergema” di Alun-alun Surabaya, Jumat (26/8/2022) malam. Sejumlah bintang tamu turut memeriahkan acara tersebut, di antaranya, Blingsatan Band, Rollas Entertainment, Class Rock, DPR Band, dan Bungkul Breakdance Crew.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, menyebutkan keberadaan Alun-alun Surabaya di Kompleks Balai Pemuda merupakan ruang rekreasi dan kreasi rakyat Surabaya.

“Sebagai kota besar yang maju pesat, keberadaan ruang-ruang publik menjadi penting sebagai sarana masyarakat berkreasi dan mengekspresikan ide gagasanya,” ujar Armuji.

Politisi PDI Perjuangan itu menjamin kalangan muda, seniman, dan pelaku industri kreatif bisa memanfaatkan fasilitas publik tersebut sesuai ketentuan yang berlaku.

“Saya juga mengajak agar kesenian yang dibawakan maupun pagelaran berlandaskan kearifan budaya serta bermuatan edukasi bagi masyarakat,” tegas Cak Ji, sapaan akrabnya.

Ia mengatakan, konsep bangunan Alun-alun Surabaya ini tak hanya berfungsi untuk wadah pertunjukkan kesenian. Namun, anak-anak Surabaya yang ingin mengembangkan bakat dan minat di bidang kesenian dapat memanfaatkan bangunan tersebut. Apalagi, kompleks Balai Pemuda ini juga dilengkapi dengan Gedung Balai Budaya, Perpustakaan, Rumah Bahasa dan Matematika. (dhani/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...