Selasa
18 Maret 2025 | 11 : 46

Soal Pelantikan Eri-Armuji, Ketua DPRD Surabaya: Tunggu Keputusan Pemerintah Pusat

pdip-jatim-250125-awik-sutar

SURABAYA – DPRD Kota Surabaya masih menunggu keputusan resmi dari pemerintah pusat soal pelantikan wali kota dan wakil wali kota terpilih, Eri Cahyadi dan Armuji.

Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan, pihaknya masih menunggu jadwal pelantikan dari pemerintah pusat.

“Tadi sudah kita rapatkan dalam rapat di Badan Musyawarah (Banmus). Kapan pelaksanaannya? Menunggu kepastian jadwal pelantikan dari pemerintah pusat,” ungkap Adi Sutarwijono, Selasa (4/2/2025).

Legislator yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya tersebut menjelaskan, wewenang DPRD Surabaya adalah menggelar Sidang Paripurna Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya 2025-2030.

“Sedangkan untuk pelantikan sendiri akan berlangsung di Gedung Negara Grahadi,” jelasnya.

Sebelumnya, jadwal pelantikan kepala daerah non sengketa mundur dari jadwal semula tanggal 6 Februari 2025. Hal tersebut disampaikan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dalam konferensi pers di Jakarta akhir Januari lalu.

“Pelantikan kepala daerah nonsengketa akan digabung dengan kepala daerah hasil putusan sela atau dismissal di MK,” terangnya. (nia/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Anggota DPRD Ngawi Sojo Bersama Komunitas Waletan Area Bagikan Takjil dan Sosialisasikan Perda

NGAWI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi, Sojo, membagikan paket takjil buka puasa kepada para ...
LEGISLATIF

Efisiensi Anggaran Tengah Disusun, DPRD Kota Mojokerto Agendakan Rapat Bareng Pemkot

MOJOKERTO – DPRD Kota Mojokerto segera mengagendakan duduk bersama dengan pemerintah daerah untuk membahas ...
KABAR CABANG

Jelang Lebaran, PDI Perjuangan Banyuwangi Salurkan Ribuan Paket Sembako

BANYUWANGI – Pengurus dan kader PDI Perjuangan se-Banyuwangi, dari tingkat DPC, PAC dan Ranting, serentak turun ...
KRONIK

Pemkot Surabaya Terima Hibah Hasil Rampasan Negara dari KPK

SURABAYA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar serah terima barang rampasan negara kepada Pemerintah Kota ...
KABAR CABANG

Diawali Pembacaan Surat Yasin, PDI Perjuangan Sumenep Gelar Konsolidasi Organisasi

SUMENEP – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Sumenep menggelar Konsolidasi Organisasi di Kantor ...
LEGISLATIF

Diwaduli Soal Iuran Sampah, Rambo Garudo Gercep Sampaikan ke DLH

MOJOKERTO – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Mojokerto, Rambo Garudo, menggelar reses serap aspirasi ...