Jumat
14 Maret 2025 | 7 : 59

Siber Kediri Ajak Nobar Debat Capres dan Edukasi Warga Cara Pencoblosan Pilpres

pdip-jatim-240205-nobar-siber-kediri-1

KEDIRI – Musim hujan tidak menyurutkan semangat para relawan Siber (Sahabat Indonesia Bersatu) untuk terus bergerak mensosialisasikan pemenangan pasangan Capres Cawapres nomer urut 3 Ganjar Pranowo – Mahfud MD.

Agenda terbaru, mengajak masyarakat nonton bareng (nobar) debat Capres di warung kopi pusat Desa Turus, Kecamatan Gampeng Rejo, Kabupaten Kediri, Minggu (4/2/2024).

Warga yang hadir kurang lebih sekitar 200 orang. Bagi warga yang datang, pihak panitia telah menyediakan makanan dan minuman gratis.

Baca juga: Ajak Masyarakat Jaga Demokrasi, Ganjar: Kita Mesti Lawan Politik Dinasti

Tidak hanya itu, panitia juga membagikan kaos GAMA (Ganjar-Mahfud), serta aksesoris lainya seperti kalender, korek api, gantungan kunci, dan pin. Tidak ketinggalan panitia juga memberikan door prize berupa termos kecil, tumbler dan mangkok.

Ratusan warga terlihat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka terus menyimak acara debat dari awal hingga akhir.

“Kami nonton bareng guyub rukun berbaur bersama warga. Warga yang datang sekitar dua ratusan. Kita sebagai pemrakarsa hanya sebatas mendampingi sambil memberikan sosialisasi kepada mereka tentang sosok pak Ganjar Pranowo – Mahfud MD,” terang Koordinator Siber Kediri Raya Sri Rahayu, Senin (5/2/2024).

Dalam kesempatan itu relawan Siber juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang tata cara pencoblosan Pilpres yang benar.

“Kita bagikan surat suara Presiden ke penonton, untuk kita sosialisasikan pencoblosan yang benar.

Turut hadir dihadiri Wasis, selaku struktural DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri yang juga menjabat sebagai anggota DPRD setempat, serta Yadi perwakilan Siber pusat. (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Reses, Imam Hanafi Tampung Aspirasi Warga soal Ijazah hingga Posyandu

KOTA PROBOLINGGO – Di sela-sela reses yang merupakan salah satu kewajiban anggota DPRD, Imam Hanafi kembali ...
LEGISLATIF

Cegah Banjir, DPRD Surabaya Desak Pemkot Verifikasi Bozem di Perumahan Elit

SURABAYA – Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penanggulangan Banjir DPRD Kota ...
KRONIK

Bupati Ipuk Minta PKK Bantu Pendataan Warga, Pastikan Program tepat Sasaran

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, meminta Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga ...
LEGISLATIF

Dorong Kembalikan Kepercayaan Publik, Kanang: Pertamina Harus Rombak Manajemen dari Hulu sampai Hilir

SURABAYA – Anggota Komisi VI DPR RI, Ir Budi Sulistyono menyoroti kondisi dan tantangan yang dihadapi PT Pertamina ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Minta Ibu-ibu PKK Inovatif

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menekankan pentingnya peran Tim Penggerak PKK dalam merespons ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Kediri Distribusikan Paket Sembako Bantuan DPD Jatim untuk Warga Kurang Mampu

KEDIRI – DPC PDI perjuangan Kota Kediri mulai hari ini mendistribusikan bantuan paket sembako dari DPD PDIP Jawa ...