Senin
27 Oktober 2025 | 4 : 48

Serahkan Penghargaan Desa Mandiri, Bupati Fauzi Minta ASN Tingkatkan Kualitas Pelayanan

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-30012023

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, menyerahkan piagam penghargaan dari Kementrian Desa, Pembanguan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes-PDTT) RI, kepada 7 desa berpredikat mandiri.

Piagam penghargaan itu diberikan kepada Desa Lobuk, Kebunagung, Kolor, Paberasan, Pamolokan, Lenteng Timur dan Desa Karduluk, saat apel pagi gabungan di halaman kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Senin, (30/1/2023).

Selain mendapat piagam penghargaan dari Kemendes PDTT, 7 desa tersebut juga diberi reward oleh Bupati Fauzi berupa uang sebesar Rp150 juta. Uang itu diminta untuk pengadaan sarana dan prasarana di desa masing-masing.

Dalam sambutannya, Bupati Fauzi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada desa yang meraih predikat mandiri. Dia berharap, prestasi itu bisa memotivasi para pimpinan dan aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Sumenep dengan cara meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Saya minta tingkatkan kualitas pelayanan publik agar lebih cepat, lebih murah, lebih aman, dan lebih mudah dijangkau masyarakat agar indeks kepuasan masyarakat bisa meningkat,” ujarnya.

“Sampai saat ini indikator atau skor pelayanan publik di Kabupaten Sumenep secara nasional masih pada kategori sedang, sehingga harus dilakukan akselerasi,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep itu juga meminta pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) menyiapkan pelaksanaan program kegiatan tahun anggaran 2023 berjalan sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.

“Karena tahun ini, Kabupaten Sumenep memiliki 4 prioritas pembangunan. Antara lain, penguatan SDM, perbaikan ekonomi, peningkatan kualitas kesehatan serta transformasi digital pada seluruh aspek kehidupan masyarakat,” tandasnya. (set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

UMKM

Pekan Pasar Rakyat Magetan 2025 Dibuka, Seberapa Untung UMKM?

MAGETAN – Wakil Ketua 1 DPRD Magetan, Suyatno dan Ketua Komisi B Rita Haryati menghadiri pembukaan Pekan Pasar ...
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila pada Masyarakat Kaki Gunung Kelud

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Guntur Wahono kembali menggelar sosialisasi penguatan ideologi Pancasila ...
LEGISLATIF

Mbak Puti di Sidoarjo, Hadiri Acara Semarak Reog Cemandi dan Bimtek Pembuatan Konten Medsos

SIDOARJO – Anggota Komisi IX DPR RI, Puti Guntur Soekarno, menghadiri sejumlah kegiatan saat melakukan kunjungan ...
SEMENTARA ITU...

Wabup Antok Iringi Ribuan Scooterist Kumpul di Ngawi, Rayakan 25 Tahun Iseng

NGAWI – Ribuan pecinta sekuter atau scooterist dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan wisata Kebun Teh ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Sepakat Aspirasi Warga, Tolak Rencana Pembangunan Real Estate Prigen

KABUPATEN PASURUAN – Hal itu ditegaskan oleh salah seorang anggota Fraksi PDI Perjuangan, H. Sugianto, kepada ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Setelah beberapa bulan tidak ada penerbangan, Bandara Dhoho Kediri akan kembali beroperasi mulai 10 November 2025