Sabtu
19 April 2025 | 3 : 31

Sekjen Hasto: Kesejahteraan Para Guru Harus Dikedepankan

pdip-jatim-211107-bkn-ketoprak-hasto

JAKARTA – Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, guru memiliki peran sentral di dalam meningkatkan peradaban Indonesia. Guru juga punya peran penting di dalam memperkuat narasi keIndonesiaan.

“Melalui politik pendidikan yang mencerdaskan kehidupan bangsa, para guru memiliki andil terpenting di dalam mendidik putra putri Indonesia agar merdeka dalam alam pikir, dan bergerak menguasai ilmu pengetahuan sebagai syarat penting kemajuan bangsa,” kata Hasto di Jakarta, Kamis (25/11/2021).

Pernyataan itu dia sampaikan di momen Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November.

Menurut Hasto, dunia pendidikan harus menjadi wahana bagi pendidikan budi pekerti; pendidikan yang membangun kesadaran sejarah perjuangan bangsa dan sekaligus menggelorakan semangat nasionalisme yang diperlukan dalam mendorong kemajuan bangsa dan negara Indonesia.

“Dalam peran itu, transformasi kemajuan bangsa menempatkan peran guru sebagai pilar kemajuan,” jelasnya.

Para guru, lanjut Hasto, harus mendapatkan akses yang luas untuk meningkatkan kompetensinya dengan menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi, seperti S2, S3 dan program post doktoral. Selain itu tunjangan sosial dan juga kesejahteraan para guru harus dikedepankan.

Untuk itu, imbuh Hasto, PDI Perjuangan menginstruksikan kepada Tiga Pilar Partai (Struktural, Eksekutif dan Legislatif Partai) untuk benar-benar membantu pendidikan pra sekolah, pendidikan dasar, hingga perguruan tinggi dengan menjadikan guru sebagai mitra bagi kemajuan dunia pendidikan Indonesia.

“Selamat Hari Guru Nasional. Terima kasih kepada bapak/ibu guru yang telah mendidik putra putri Indonesia untuk kemajuan bangsa,” ucap Hasto. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...