Selasa
26 November 2024 | 7 : 52

Saat Libur Nataru, Bupati Maryoto: Jangan Berkerumun, Hindari Tempat Wisata

pdip-jatim-211223-maryoto-apel-nataru-1

TULUNGAGUNG – Bupati Maryoto Birowo minta masyarakat Tulungagung tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan (prokes) saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Apalagi saat ini pandemi Covid-19 belum tuntas, bahkan sudah berkembang virus Corona jenis baru, Omicron.

“Karena itu masyarakat jangan berkumpul atau berkerumun saat Nataru. Tempat wisata yang menjadi tempat kerumunan sebaiknya dihindari. Semuanya agar tidak terjadi klaster baru di Tulungagung,” tandas Maryoto.

Imbauan itu dia sampaikan usai memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2021, di halaman kantor Pemkab Tulungagung, Kamis (23/12/2021).

Bupati Maryoto juga minta aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Tulungagung untuk tidak melakukan mudik saat Nataru. Menurut dia, sudah ada instruksi dari pusat agar ASN tidak bepergian pada akhir tahun ini.

“Tetapi kalau di daerah aglomerasi Tulungagung boleh. Yang tidak boleh yang jauh-jauh,” imbuh bupati yang juga kader PDI Perjuangan ini.

Bersama Forkopimda Tulungagung, usai gelar pasukan itu Maryoto ikut melakukan pemusnahan minuman keras (miras). Selain itu, ia pun memusnahkan ratusan knalpot brong.

Ada sebanyak 3.978 botol miras berbagai jenis yang dimusnahkan. Bupati Maryoto sempat melempar beberapa botol miras di antaranya ke tumpukan ribuan botol miras itu yang kemudian digilas kendaraan berat stump atau vibro roller.

Sebelumnya, Maryoto melakukan pemeriksaan kesiapan kendaraan bermotor petugas yang akan mengamankan pelaksanaan Nataru di Kabupaten Tulungagung. Dia pun berharap pelaksanaan pengamanan Nataru dapat berjalan aman dan lancar.

“Gelar pasukan saat ini merupakan sinergi dalam menghadapi Nataru. Kami ingin kantibmas di Tulungagung dapat terjaga dengan baik,” harapnya. (atu/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...