Sabtu
19 April 2025 | 9 : 22

Risma Serahkan Santunan Korban Kanjuruhan, Basarah: Ibu Ketum Instruksikan 3 Pilar Partai Ikut Membantu

pdip-jatim-221003-mensosr-kanjuruhan-1

MALANG – Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyerahkan santunan kepada ahli waris korban tragedi Kanjuruhan. Penyerahan santunan dilakukan Risma saat menemui langsung ahli waris korban bersama Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah di Kota Malang, Senin (3/10/2022).

Ikut mendampingi Risma, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur Sri Untari Bisowarno, Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi, dan Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika, bersama jajaran.

Menteri yang juga Ketua DPP PDI Perjuangan ini mengatakan, masing-masing ahli waris menerima santunan sebesar Rp15 juta dan paket sembako. Santunan itu diberikan kepada 125 ahli waris.

Risma menyebut data ini masih mungkin berubah sesuai perkembangan di lapangan. “Data ini terus bergerak sesuai perkembangan di lapangan,” ujarnya.

Baca: Tragedi Kanjuruhan, PDI Perjuangan Jatim Instruksikan Ini kepada Kader Banteng Malang Raya

Pada kesempatan itu, Risma juga meneguhkan keluarga para korban agar tetap tegar dan ikhlas terhadap peristiwa yang terjadi. Mewakili Presiden Joko Widodo, dia menyampaikan secara langsung ucapan turut berduka cita yang mendalam kepada korban kerusuhan di Stadion Kanjuruhan.

“Yakinlah almarhum dan almarhumah Insya Allah diberi husnul khotimah. Karena itu mari kita bersama ikhlaskan, karena dengan keikhlasan akan melapangkan jalan almarhum dan almarhumah berada di tempat yang terbaik di sisi Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ucap Risma, di Kantor Kecamatan Klojen, Kota Malang.

Mantan Wali Kota Surabaya dua periode itu pun berharap agar tragedi ini menjadi yang terakhir. Sehingga jangan sampai di kemudian hari terulang kembali jatuhnya korban jiwa, dan keluarga yang harus kehilangan sanak saudaranya akibat kerusuhan saat pertandingan sepakbola.

“Ini wujud perhatian kami, juga silaturahmi kami kepada bapak ibu sekalian, dari pemerintah maupun dari MPR RI. Sekali lagi kami mengucapkan belasungkawa, mudah-mudahan bapak-ibu sekalian dan kita semua diberikan kekuatan,” ucapnya di depan keluarga korban.

Sementara itu Wakil Ketua MPR RI yang juga Anggota Komisi X DPR RI, Ahmad Basarah memberikan apresiasi kepada pemerintah melalui Kementerian Sosial dan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) yang secara responsif hadir meringankan beban para keluarga korban.

Baca juga: Kusnadi Tinjau Langsung Proses Evakuasi dan Penanganan Korban Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan

“Atas penanganan pasca tragedi kemanusiaan ini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat terutama Kementerian Sosial dan Kemenko PMK yang sudah responsif. Ini adalah cara pemerintah hadir untuk berada di tengah masyarakatnya yang sedang berduka,” sebut Basarah.

Ketua DPP PDI Perjuangan ini juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama mendoakan agar para korban tragedi kerusuhan diterima di sisi Allah Subhanahu Wa Ta’ala serta keluarga yang ditinggalkan bisa diberikan ketabahan dan keikhlasan.

Menurutnya, Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah menginstruksikan kepada 3 Pilar Partai, baik di eksekutif, legislatif, dan jajaran pengurus, harus ikut turun membantu, mendampingi dan meringankan beban yang ditanggung keluarga korban tragedi Kanjuruhan.

“Oleh karenanya, saya selaku anggota DPR RI bersama anggota Fraksi PDI Perjuangan se-Malang Raya akan takziah langsung ke rumah ibu dan bapak sekalian sekaligus kita menyambung silaturahmi,” sambung legislator DPR dari Dapil Malang Raya tersebut.

Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, terjadi usai kekalahan 2-3 Arema FC versus Persebaya, Sabtu (1/10/2022) malam. Tragedi itu menyebabkan 125 orang meninggal dunia dan 323 orang mengalami luka-luka. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...