SURABAYA – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto akhirnya punya ketua definitif. Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati melalui SK DPP PDI Perjuangan nomor: 289/KPTS/DPP/IV/2022 memutuskan nama Ahmad Anwar sebagai Ketua DPC Kabupaten Mojokerto definitif.
Selama hampir setahun, pucuk pimpinan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto dipegang oleh SW Nugroho, sebagai Plh Ketua.
“Alhamdulillah SK hari ini sudah saya terima. Tentunya, kita awali dengan menjalin silaturahim kepada semua pihak utamanya untuk merangkul masyarakat dengan kerja-kerja kerakyatan yang akan terus kami lakukan,” ucap Ahmad Anwar, di Surabaya, Sabtu (2/7/2022).
SK sebagai Ketua DPC definitif yang ditandatangani Ketua Umum dan Sekjen PDI Perjuangan tertanggal 28 Juni 2022 itu dia terima dalam pembukaan Rapat DPD PDI Perjuangan Jatim Diperluas di Hotel Wyndham Surabaya, Sabtu. SK tersebut diserahkan oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Kusnadi.
Setelah menerima SK, anggota DPRD Kabupaten Mojokerto ini mengajak semua kader dan simpatisan partai untuk melakukan konsolidasi dan menguatkan hubungan baik dengan masyarakat Bumi Mojopahit yang menurutnya sedari dulu sejatinya telah berjalan dengan baik.
Baca juga: Jabat Plh Ketua DPC PDI Perjuangan Mojokerto, SW Nugroho: Kuncinya Adalah Kebersamaan
Sebagai ketua DPC baru, dia pun mengaku tidak ada kesan yang berarti. Karena, jelas Anwar, diirnya tetap masih menjadi petugas partai yang secara stuktur tidak ada apa-apanya tanpa kerja keras bersama seluruh struktur dan simpatisan partai.
“Saya masih menjadi Anwar yang dulu, saat ini saya hanya mendapat amanah dari ibu ketua umum, Ibu Megawati untuk menghidupkan dan membesarkan partai yang kita cintai ini di bumi Mojopahit, kita akan bangkitkan lagi kejayaan tersebut,” tegasnya.

Menurut Anwar, kejayaan itu akan kembali tercapai, dengan kerja keras dan gotong royong seluruh kader. “Kalau saya sendiri ya jelas gak bisa, harus ada kesadaran dan gotong royong dari semua pihak. Kita bisa dan harus optimis untuk kemajuan PDI Perjuangan,” kata dia.
Terkait pemenangan pemilu serentak pada 2024 mendatang, politisi yang mengawali karir sebagai kepala desa di Karangdiyeng dua periode ini akan tunduk dan patuh pada apapun yang diputuskan oleh ketua umum.
DPC Kabupaten Mojokerto, kata Anwar, akan semaksimal mungkin untuk meningkatkan perolehan suara dan kursi legislatif di Kabupaten Mojokerto. Sedang untuk calon presiden, menurutnya, menunggu arahan dan putusan Ketua Umum Megawati.
“Kita yang di bawah tugasnya adalah untuk konsolidasi sampai basis akar rumput. Kita harus kerja keras memberikan hadiah terbaik untuk Ibu Megawati dengan kembali menang pada kontestasi pemilu serentak 2024 mendatang. Wajib. Syukur-syukur eksekutif juga bisa kita ambil kembali,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Kusnadi minta kepada Ketua DPC yang baru disahkan segera melaksanakan kegiatan-kegiatan kepartaian dan mempersiapkan strategi pemenangan pada pemilu 2024 mendatang
“Saya berharap mereka bisa melakukan tugasnya dengan baik. Apa yang kemarin sudah baik maka teruskanlah dan yang kurang perbaiki. Itu saja yang harus dilakukan,” jelas Kusnadi.
Ketua DPRD Provinsi Jatim ini juga minta agar ketua DPC yang baru untuk tidak menjadi orangnya orang partai, tapi tegak lurus menjalankan setiap perintah dan apa yang tertuang di AD/ART partai. (arul/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS