Jumat
18 April 2025 | 2 : 32

Reses, Ony Setiawan Serap Aspirasi Warga Baureno Bojonegoro

IMG-20250223-WA0018_copy_840x548

BOJONEGORO – Jeda masa persidangan (reses) DPRD Jawa Timur awal tahun ini dimanfaatkan anggota Komisi B, Ony Setiawan untuk menyerap aspirasi dari konstituen.

Serap aspirasi dilaksanakan dengan menggelar pertemuan di Desa Straturejo Kecamatan Baureno, Jumat (21/2/2025).

Acara dihadiri kepala desa setempat, tokoh masyarakat dan warga. Juga sejumlah kader dan pengurus PDI Perjuangan.

Pada acara itu Ony menyampaikan berbagai informasi di sejumlah sektor yang menjadi bidang tugasnya di legislatif.

Soal pertanian khususnya pupuk misalnya. Ony menyampaikan beberapa waktu lalu pihaknya melaksanakan kunjungan kerja ke Kementerian Pertanian. Hal pupuk salah satu yang jadi bahasan.

“Untuk pupuk, langsung kewenangan pusat dan diturunkan ke kios dan kelompok tani yang ada di desa. Sehingga, diharapkan tidak ada lagi kelangkaan pupuk,” katanya.

Ony juga menyampaikan perihal berbagai aspirasi yang ia terima dari masyarakat. Termasuk soal jalan usaha tani. Ony menyampaikan dirinya akan bersinergi dengan para anggota DPRD Kabupaten untuk memksimalkan realisasi aspirasi masyarakat.

“APBD Bojonegoro sangat besar. Maka, untuk urusan pembangunan infrastruktur saya juga bersinergi dengan DPRD kabupaten dalam hal memperjuangkan aspirasi warga,” tambah Ony.

Seorang warga yang hadir, Ali Usman dari Baureno mengusulkan tentang greenhouse untuk padi. Serta bagaimana mempertahankan harga padi agar saat panen tidak turun drastis.

Warga lainnya, Tarji, mengusulkan adanya jalan usaha tani di persawahan Desa Sraturejo. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...
KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...
EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...