Rabu
21 Mei 2025 | 2 : 11

Relawan Siap Bumikan Jokowi-JK di Kota Malang

posko Jokowi-JK Malang

posko Jokowi-JK MalangMALANG – Tim pemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mematok target raihan 60 persen suara di Kota Malang. Anggota tim pemenangan Jokowi-JK Kota Malang, Abdul Hakim mengungkapkan, target minimal ini instruksi dari pusat dan bisa diraih berdasarkan gabungan partai yang bermitra dengan PDI Perjuangan.

“Kami belum menghitung raihan suara gabungan partai yang bergabung di tim pemenangan. Kalau suara gabungan masih kurang, nanti bisa menyisir basis-basis lain,” kata Hakim, di sela acara peresmian posko pemenangan Jokowi-JK di Jalan Urip Sumoharjo 42 Kota Malang, Selasa (3/6/2014) malam.

Pada kesempatan itu, Hakim minta para relawan selalu berkoordinasi dengan ketua RT dan RW, dan tidak meninggalkan masyarakat. “Semua warga dimasuki oleh tim. Di masing-masing RT-RW harus dimasuki,” katanya.

Dia optimistis pasangan Jokowi-JK menang di Malang. Apalagi, dalam pemilu legislatif lalu, PDI Perjuangan menang dengan meraih 11 kursi DPRD setempat, dari sebelumnya 9 kursi.

Saat menyosialisasikan pasangan Jokowi-JK door to door, tambah Hakim, relawan harus siap menjelaskan program Jokowi-JK ke masyarakat. “Apa program Jokowi-JK itu. Soal ada kampanye hitam, kita harus sabar. Harus tetap berjuang. Tetap membumikan program Pak Jokowi,” ujar Hakim.

Menurutnya, program yang diusung Jokowi harus dipahami masyarakat. Jangan melihat perbedaan agama. “Semuanya adalah rakyat Indonesia. Upayakan apa yang diprogramkan, dijelaskan ke masyarakat,” tambah dia.

Hadir dalam peresmian posko itu sekitar 100 orang koordinator di tingkat Kelurahan. Menurutnya, tim pemenangan juga akan menggelar seminar dan nonton bareng (nobar) film tentang Jokowi. Dua film tentang Jokowi sudah disiapkan untuk dipertontonkan kepada warga.

“Satu film yang sudah diputar di layar lebar. Satu film lain terkait kiprah Jokowi menjelang pilpres,” terangnya.

Sehari sebelumnya, berbagai unsur masyarakat, seperti Garda Pemuda NasDem, mahasiswa, dan Dewan Pengurus Daerah NasDem Jawa Timur mendeklarasikan Relawan Nusantara Kemenangan Jokowi-Jusuf Kalla Jawa Timur. Deklarasi digelar di kantor Partai Nasional Demokrat Jawa Timur di Surabaya.

Ketua Koordinator Wilayah NasDem Jawa Timur Effendy Choirie yang hadir dalam acara deklarasi optimistis, Jokowi-JK bisa meraih kemenangan 60 persen di Jawa Timur. Hal ini, jelas Gus Choi, tidak terlepas dari dukungan kalangan Nahdlatul Ulama (NU). Berdasarkan hasil survei, ungkapnya, 70 persen dari 26 juta warga NU mendukung Jokowi-JK.

Gus Choi juga mengatakan beberapa kiai NU mendukung Jokowi-JK, baik secara terbuka maupun tidak. Dia juga membantah jika dikatakan kalangan Islam lebih banyak mendukung calon presiden lawan, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. “Islam di sana yang banyak adalah simbolis. Banyak kiai-kiai ke Jokowi,” ucapnya. (pri)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPRD Banyuwangi Terima Kunjungan Mahasiswa Untag, Belajar Penyusunan dan Pembahasan Perda

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menerima kunjungan studi puluhan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas ...
KOLOM

Menimbang Kebijakan Fiskal dan Asumsi Ekonomi Makro 2026

Oleh: Ketua Banggar DPR, Said Abdullah HARI ini, bertepatan dengan 20 Mei, sebagai hari kebangkitan nasional, ...
EKSEKUTIF

Pimpin Upacara Harkitnas, Wabup Antok Tekankan Pentingnya Menjaga Semangat Kebangkitan

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun 2025. ...
LEGISLATIF

Soal Demo Ojol Tuntut Potongan Tarif, Puan: DPR Sedang Cari Win-Win Solution

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi aksi unjuk rasa besar-besaran ribuan pengemudi ojek online (ojol) ...
SEMENTARA ITU...

Dirham Akbar Jadi Ketua PBSI Lamongan, Fokus ke Pembinaan Atlet

LAMONGAN – Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Lamongan resmi dilantik oleh ...
LEGISLATIF

DPRD Jember Minta Rekanan Peserta Lelang Pengadaan Barang dan Jasa Dikaji Lagi

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP) minta agar rekanan yang ...