Selasa
26 November 2024 | 3 : 10

Rayakan Hari Tari Sedunia, BKN Ngawi Gelar Pentas dan Berbagi Takjil

pdipjatim-pdip-ngawi-010522-bkn-1

NGAWI – Memperingati Hari Tari Sedunia, Jumat (29/4/2022), Badan Kebudayaan Nasional DPC PDI Perjuangan Ngawi bersema sejumlah komunitas menggelar pentas. Acara dilaksanakan di trotoar Jl Yos Sudarso, atau yang lebih dikenal Ngawioboro.

Imam Joko Sulistyo, Pengurus BKN DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ngawi yang juga seniman tersebut mengatakan, kegiatan tersebut selain dalam memperingati Hari Tari Sedunia, juga untuk melestarikan berbagai jenis tari-tarian.

“Jadi kemarin setelah buka bersama dengan Pengurus BKN di DPC PDI Perjuangan, ada gagasan untuk menggelar pentas dalam rangka hari tari sedunia,” kata Imam.

Imam mengatakan, peserta dari kegiatan tersebut meliputi sanggar tari yang ada di Ngawi, dan komunitas penari sepuh. Adapun jenis tari-tarian yang dipentaskan juga cukup beragam. Dari yang tradisi dan modern.

“Ada Flash Mob, tari Orek-Orek khas Ngawi juga ditampilkan,” kata Imam.

Puluhan penari melenggak-lenggok di atas Ngawioboro. Hal itu menjadi tontonan menarik bagi pengguna jalan. Apalagi, pentas itu digelar sore hari, menjelang buka puasa. Masyarakat pelintas jalan bisa ngabuburit sekaligus menikmati pentas tari.

“Hal yang sangat luar biasa, bisa menikmati pentas tari di salah satu ikon Ngawi yakni Ngawioboro. Mungkin kalau bisa digelar rutin akan sangat keren,” kata salah satu warga.

Adapun setelah pentas tari, kegiatan dilanjut bagi takjil dan buka bersama dengan seluruh peserta pentas tari dalam rangka Hari Tani Sedunia, oleh pengurus BKN DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ngawi. (mmf/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...