Kamis
10 April 2025 | 4 : 39

Rakercab I Repdem Situbondo, Pesertanya Petani, Nelayan, Komunitas E-Sport Hingga Penyelam

pdip-jatim-repdem-230622-situbondo-1

SITUBONDO – DPC Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kabupaten Situbondo menggelar rapat kerja cabang (rakercab) ke-I tahun 2022. Acara diikuti berbagai kelompok sektoral yang menjadi basis pengorganisasian underbow PDI Perjuangan itu.

Rakercab dilaksanakan di Hotel Sidomuncul, Bungatan, Rabu (22/6/2022), mengusung tema: Membangun Soliditas dan Solidaritas Marhaen di Kabupaten Situbondo.

Acara dimulai pukul 09.00 dihadiri Sekjen DPN Repdem, Abraham Loe Talditasik; Ketua DPD Repdem Jawa, Timur Mahfud Husairi; dan Ketua DPC PDI Perjuangan Situbondo, Andi Handoko.

Pembina DPC Repdem Situbondo sekaligus anggota DPRD Jawa Timur, Martin Hamonangan, dan Narwiyoto, mantan Ketua DPC PDI Perjuangan Situbondo turut hadir.

Ketua DPC Repdem Situbondo, Arifurrahman dalam sambutannya mengatakan, sejak terbentuk delapan bulan lalu, pihaknya melakukan kerja-kerja pengorganisasian kelompok-kelompok masyarakat berbasis sektoral.  

Alhasil, lanjut dia, kelompok-kelompok atau komunitas berbasis sektoral telah bergabung bersama Repdem dan terwadahi dalam beberapa komunitas.

“Saat ini Repdem Situbondo sudah mempunyai delapan komisariat berbasis sektoral,” kata  Arifurrahman.

Diantaranya, Komisariat Sahabat Baluran, Nelayan, Olahraga Bola volley, Seni Musik Modern, Seni Tari Topeng, Petani, E-Spot, hingga Diving Club.

“Simpul-simpul komisariat itu terus bergerak melangkah untuk memastikan organisasi Repdem menjadi kuat, berkarakter dan mandiri sehingga mampu menopang kerja-kerja Partai,” kata mantan ketua PMII ini.

Ketua DPD Repdem Jawa Timur, Mahfud Husairi, dalam sambutan berikutnya memberikan apresiasi atas kerja-kerja yang dilakukan DPC Repdem Situbondo dalam menggalang kekuatan rakyat.

“Situbondo bukan basis merah. Tetapi dengan pergerakan yang dilakukan kawan-kawan Repdem Situbondo, berhasil membentuk delapan komisariat, kami optimis PDI Perjuangan bakal terbang lebih tinggi dengan kepak sayap Repdem,” kata Mahfud disambut gemuruh tepuk tangan hadirin.   

Sementara itu, Sekjen DPN Repdem Abaraham Leo Talditasik yang hadiri mengenakan sarung, berpesan, agar kader-kader Repdem tidak meninggalkan kultur santri seperti halnya Bung Karno yang juga mempunyai guru dari kabupaten ini, yakni KHR As’ad Syamsul Arifin.

Ketua DPC Perjuangan Situbondo, Andi Handoko dalam sambutannya membuka acara rakercab berharap, Repdem Situbondo harus terus menerus menyingsingkan lengan baju menuju tahun 2024.

“Harus terus bekerja keras menggalang soliditas dan solidaritas kelompok-kelompok Marhaenis seperti tema rakercab,” pungkasnya. (isa/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Gerusan Bengawan Madiun Mengancam Jalan Desa, Bupati Ony Siapkan Langkah Darurat

NGAWI – Tebing sungai Bengawan Madiun di Desa Banjaransari, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi kerap tergerus aliran ...
LEGISLATIF

Puan Dorong Ada Mitigasi Guna Antisipasi Dampak Melemahnya Rupiah terhadap Kehidupan Rakyat

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti melemahnya nilai tukar rupiah yang kini telah menembus angka Rp ...
LEGISLATIF

Widarto: DPRD Jember Punya Hak Memberi Masukan Terkait RPJMD

JEMBER – Anggota DPRD Kabupaten Jember berhak memberikan masukan pada Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah ...
LEGISLATIF

Ketua Banggar DPR Said Abdullah Dukung Penghapusan Kuota Impor dan Perbaikan Distorsi Harga

JAKARTA – Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Said Abdullah merespons positif keputusan Presiden Prabowo yang ...
SEMENTARA ITU...

Wahyudi dan Masyarakat Gelaman Gotong Royong Iuran Relokasi Sampah

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep, Wahyudi, bersama masyarakat Gelaman, Kangean, Kecamatan ...
LEGISLATIF

Hari Pertama Masuk Kerja, DPRD Surabaya Gelar Halal Bihalal Dilanjut Rapat dengan Pemkot

SURABAYA – Hari pertama masuk kerja setelah libur panjang Idul Fitri 1446 Hijriah, dimanfaatkan DPRD Kota Surabaya ...