Minggu
20 April 2025 | 12 : 44

Potong Tumpeng HUT PDI Perjuangan, Farida: Kita Berdoa Semoga Allah Memberi Kekuatan untuk Menang Pemilu 2024

PDIP-Jatim-Farida-10012022

BANGKALAN – DPC PDI Perjuangan Bangkalan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 Partai dengan menggelar upacara di depan kantor DPC PDI Perjuangan setempat. Wakabid Organisasi DPC PDI Perjuangan Bangkalan, Aminullah, selaku inspektur upacara, menyampaikan bahwa kegiatan upacara tersebut bertujuan untuk menunjukkan komitmen pihaknya dalam berpartai.

“Berpartai itu butuh totalitas. Upacara HUT ini merupakan totalitas kami, para pengurus untuk mengakui dan bangga menjadi bagian dari PDI Perjuangan,” ujar Aminullah sesuai upacara, Senin (10/1/2022).

Upacara HUT Partai yang digelar oleh DPC PDI Perjuangan Bangkalan berlangsung sederhana. Para pengurus DPC PDI Perjuangan berkumpul di depan kantor DPC. Mereka menyanyikan lagu Indonesia Raya, melakukan penghormatan pada bendera Merah Putih, dan dilanjutkan menyanyikan mars dan hymne PDI Perjuangan.

“Upacara kepartaian kita harus mampu menumbuhkan spirit nasionalisme. Sehingga kita bisa menjawab tantangan zaman dengan kerja-kerja kerakyatan,” jelasnya.

Selain menggelar upacara, DPC PDI Perjuangan Bangkalan juga memperingati HUT Partai dengan pemotongan tumpeng. Bendahara DPC PDI Perjuangan Bangkalan, Farida Tri Astutuik, menjelaskan, pemotongan tumpeng itu dimaksudkan sebagai ungkapan syukur.

“Kita bersyukur pada Allah SWT atas PDI Perjuangan kemenangan pada Pemilu. Karena karunia dan pertolongan Allah, PDI Perjuangan mampu memenangkan kontestasi Pemilu 2014 dan 2019. Sekali lagi, pemotongan tumpeng ini merupakan wujud syukur kita pada Allah,” ungkapnya.

Ia juga berharap, dengan pemotongan tumpeng PDI Perjuangan diberikan kemenangan pada Pemilu 2024. Menurutnya, selain kerja-kerja di lapangan, para kader dan pengurus PDI Perjuangan sudah seyogyanya untuk senantiasa berdoa pada Allah SWT.

“Kami juga berharap dan berdoa, semoga Allah mengizinkan kami, memberikan kekuatan pada kami untuk memenangkan Pemilu 2024 tiga kali berturut-turut,” tandasnya. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...