Selasa
26 November 2024 | 2 : 59

Peringati Harlah Bung Karno, Sonny T Danaparamita Berbagi Sembako untuk Warga Kecamatan Maesan

pdip-jatim-dprd-ri-070622-sonny-dana-paramita-1

BONDOWOSO – Memperingati Hari Lahir (harlah) Bung Karno, Presiden Pertama RI, Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sonny T Danaparamita, melalui komunitas binaannya menggelar dua rangkaian kegiatan. Yakni membagikan ratusan paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan serta diskusi bertajuk kontribusi Soekarno Bagi Bangsa Indonesia.

Dua agenda tersebut dilaksanakan komunitas Se-Tretanan Dhibik Bondowoso (STD), pada Senin (6/6/2022). Untuk pembagian paket sembako diberikan kepada warga di 4 desa di Kecamatan Maesan. Yakni Desa Pakuniran, Desa Gunungsari, Desa Dawuhan dan Desa Maesan.  

“Hari kelahiran Bung Karno kami peringati dengan cara mengatualisasikan konsep pemikiran beliau, yaitu gotong-royong dengan terjun langsung menyalurkan ratusan bantuan paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan,” terang Koordinator STD Bondowoso, Dedy Faizal Ali.

“Siang kita berbagi sembako untuk masyarakat, malamnya kita sambung dengan diskusi tentang sosok Bung Karno dan kontribusinya bagi Indonesia,” imbuh Dedy yang juga menjabat Wakil Ketua Bidang Hukum dan Perundang-undangan DPC PDI Perjuangan Bondowoso.

Dedy menambahkan, pihaknya berencana menggelar diskusi secara rutin saban bulan. Hal tersebut agar STD Bondowoso mampu menjadi pelopor aktualisasi dan pemahaman nilai Pancasila, dengan memberbanyak ruang-ruang diskusi, terutama bagi generasi muda.

Sementara itu, anggota DPR RI Sonny T Danaparamita mengatakan, bakti sosial dan diskusi dalam rangka memperingati hari lahir Bung Karno sebagai cara untuk melanjutkan perjuangan bapak bangsa tersebut.

 “Yang terpenting dalam memperingati hari lahir Bung Karno ini adalah cara kita mewarisi api perjuangannya,” ucap Sonny.

Wakil rakyat dari Dapil Jatim III ini menambahkan, Ir Soekarno adalah putra terbaik bangsa yang pernah dimiliki negara ini.

“Bahkan sosok Soekarno sanggup untuk menggetarkan dunia, hingga mampu menginspirasi banyak negara untuk mengadopsi ajaran dan pikirannya,” terang Sonny.

“Maka dari itu saya harap Sosok Soekarno terus menjadi kebanggaan, inspirasi dan teladan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Jika bangsa lain saja bisa begitu menghormati Ir Soekarno, harusnya masyarakat Indonesia sendiri bisa lebih dari itu,” pungkasnya. (isa/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...