Senin
21 April 2025 | 9 : 13

Pemkab Malang Siap Perbaiki 400 Gedung Sekolah Rusak

pdip-jatim-220810-sekolah-rusak-2

MALANG – Pemerintah Kabupaten Malang tengah bekerja keras memperbaiki gedung sekolah yang mengalami kerusakan. Setidaknya berdasarkan data yang telah diinventarisir, terdapat sebanyak 400 gedung SD dan SMP di Kabupaten Malang yang membutuhkan perbaikan.

Bupati Malang HM Sanusi mengatakan, pihaknya telah meninjau di lapangan pada Senin (8/8/2022) lalu. Menurutnya, proses perbaikan gedung sekolah tidak akan mempengaruhi kegiatan belajar mengajar.

Peninjauan dia lakukan bersama Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, serta anggota DPRD Kabupaten Malang.

Peninjauan dilakukan di Kecamatan Pujon sebanyak empat sekolah, di Kecamatan Ngantang tujuh sekolah, dan di Kecamatan Kasembon enam sekolah.

“Kalau kemarin kami konsentrasi pada bidang kesehatan dan infrastruktur. Dua bidang itu sudah berjalan. Sekarang kami konsentrasi pada bidang pendidikan,” ungkap Sanusi di Malang, Rabu (10/8/2022).

Menurutnya, perbaikan ini menjadi program prioritas Pemkab Malang agar proses penyelenggaraan pendidikan yang dilakukan dapat berlangsung secara optimal dan para siswa dapat mencerna pengetahuan yang diperolehnya dengan baik.

Bupati yang akrab disapa Abah Sanusi tersebut menegaskan, bahwa kerusakan ruang kelas tidak mengganggu proses belajar mengajar. Karena gedung yang rusak digunakan gudang, dan siswa menempati ruangan yang tidak rusak.

“Makanya kami turun meninjau langsung, sekaligus mengidentifikasi. Melihat kondisi lapangan untuk ruang kelas yang rusak,” jelas dia.

Perbaikan gedung sekolah menurut Sanusi, telah dialokasikan menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK). Berdasarkan aturan yang ada, Pemkab daerah bisa mengusulkan perbaikan ruang kelas jika tidak ter-cover DAK melalui mekanisme perubahan anggaran keuangan (PAK).

“Ini di PAK juga dibahas. Jika ada sisa anggaran dialihkan untuk pendidikan. Saat ini sedang proses. Prinsipnya pendidikan saat ini diprioritaskan,” ujar politisi PDI Perjuangan tersebut. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Halal Bihalal, Begini Pesan Anton Kusumo untuk Kader Banteng Kota Madiun

MADIUN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Madiun menggelar acara halal bihalal di kantor partai yang ...
SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...