Rabu
16 April 2025 | 8 : 22

Peduli Semeru, Banteng Eropa Galang Donasi hingga Jualan Nasi Bebek Madura di Belgia

pdip-jatim-banteng-eropa-161221-peduli-semeru-a

SURABAYA – Warga Indonesia dari berbagai negara di Eropa tergabung dalam Banteng Eropa (BANTER) terus bergerak mengusahakan bantuan untuk korban erupsi Gunung Semeru. Sebelumnya, berbagai bantuan dikirimkan ke Kabupaten Lumajang dalam dua tahap pengiriman.

Perjuangan mengusahakan bantuan kali ini, BANTER membuka warung online masakan khas Indonesia. Warung virtual di Brussels, Belgia, resmi diluncurkan beberapa hari lalu seperti dipublikasikan akun media sosial Banteng Eropa. 

Akun juga mengunggah brosur bertajuk: Menu Nusantara Peduli Semeru. Ada tiga menu masakan yang ditawarkan. Yakni Nasi Goreng Ayam Kalasan, Nasi Bebek Madura, dan Nasi Babat-Paru Madura.

Menu dijual dalam porsi jumbo dengan harga 15 Euro (EUR). Atau setara Rp 243.223,5 saat dilakukan konversi menggunakan aplikasi wise pada Kamis (16/12/2021) pukul 15.00 saat berita ini ditulis.

“Makan Enak, Bantu Korban Semeru. Menu Nusantara, Uenak Tenan,” demikian tertulis dalam brosur virtual.

Foto-foto: FB Banteng Eropa

Baru dibuka beberapa hari, warung virtual laris manis seperti tampak dalam unggahan berikutnya. Disebutkan, pembeli tidak hanya warga Indonesia, juga Vietnam, Israel dan Filipina.

Ketua Dewan Pimpinan Luar Negeri (DPLN) PDI Perjuangan Prancis-Belgia, Angga Perima, mengatakan, sekalipun berada di Eropa, pihaknya akan terus berbuat untuk bangsa dan negara.

“Lokasi tidak menghalangi kita, darah kita tetap merah, nurani kita tetap putih untuk Indonesia Raya. Melalui kerja-kerja gotong royong, PDI Perjuangan Prancis-Belgia dan Banteng Eropa siap membumikan Pancasila di hati setiap warga negara Indonesia di Eropa, khususnya di Prancis dan Belgia,” kata Angga.

Melansir dari media publikasi DPLN Prancis-Belgia, BANTER News, Banteng Eropa terus bergerak mengetuk hati warga untuk mengumpulkan bantuan bagi korban Semeru. BANTER menyiapkan bantuan tahap 3 menyusul bantuan tahap 1 dan 2 yang telah diserahkan kepada warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Lumajang.

Penyaluran bantuan dari Banteng Eropa melalui Baguna dan DPC PDI Perjuangan Lumajang untuk warga terdampak erupsi Semeru.

Pengurus BANTER sekaligus Koordinator Bantuan Semeru di Eropa, Zulaihah Nur Hasanah mengatakan, bantuan tahap pertama berupa ratusan galor air mineral.

Sementara tahap 2 berbagai barang seperti kasur, selimut, pakaian dalam untuk dewasa dan anak-anak, mainan anak-anak, susu, hingga perlengkapan mandi. Bantuan donasi dari warga di Belanda, Belgia, Portugal, Prancis, dan Switzerland.

Berita terkait: Banteng Eropa Kirim Bantuan untuk Korban Bencana Semeru

Perempuan yang pernah mengibarkan bendera Merah Putih dan bendera PDI Perjuangan di puncak Gunung Chamonix Mont Blanc, Prancis, tersebut menambahkan, rupa-rupa bantuan tahap 1 dan 2 disesuaikan dengan kebutuhan warga terdampak sesuai hasil koordinasi dengan DPC PDI Perjuangan Lumajang. Demikian juga untuk penyerahan bantuan kepada warga.

“Tim BANTER bekerja sama dengan DPC dan Baguna PDI Perjuangan Lumajang. Kita membantu di dua kecamatan, Candipuro dan Pronojiwo,” kata Zulaihah Nur Hasanah atau akrab disapa Mbak Nur. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Bupati Lukman Tinjau Normalisasi DAS Tanjung, Pastikan Aliran Sungai Lancar untuk Irigasi

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, meninjau ...
EKSEKUTIF

Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Bertahap, Bupati Blitar: Strategi di Tengah Keterbatasan Anggaran

BLITAR – Protes warga Desa Candirejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar soal kondisi jalan rusak di wilayah ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ipuk Koordinasi dengan BP2MI, Bantu Kepulangan Warganya Dikabarkan Meninggal di Kamboja

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran ...
LEGISLATIF

Dewan Setujui Ranwal RPJMD Kota Mojokerto 2025-2029, Ery Purwanti: Harus Sesuai Kebutuhan Masyarakat

MOJOKERTO – DPRD Kota Mojokerto menyetujui Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah ...
UMKM

Sejumlah Koperasi dan Peternak di Magetan Gagal Serap Bantuan Gegara Administrasi

MAGETAN – Berbagai dokumen kelengkapan administrasi masih menjadi penghalang bagi kelompok-kelompok masyarakat ...
HEADLINE

Suara Megawati Bergetar Saat Kisahkan Ziarah Makam Imam Al-Bukhari

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tak berkuasa menahan haru ketika membagikan pengalaman spiritual ...