Selasa
26 November 2024 | 4 : 57

PAC Lumajang Konsolidasikan PR Se-Kecamatan, Mantapkan Strategi Pemenangan Pemilu 2024

pdip-jatim-dpc-lumajang-180922-ppac-lumajang-1

LUMAJANG – PAC PDI Perjuangan Lumajang mengonsolidasikan seluruh Pengurus Ranting (PR) se-kecamatan guna memantapkan strategi pemenangan Pemilu 2024.

Konsolidasi dilaksanakan di halaman pemandian Surojoyo – Lumajang, Minggu (18/9/2022). Pengarahan diberikan langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lumajang, Solikin SH didampingi Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC, Karnadi.  

Ketua DPC Solikin menjelaskan, pihaknya sedang merumuskan strategi pemenangan yang bersumber dari konsep Comandante Stelsel.  Gambaran umumnya, lanjut dia, strategi berupa gotong royong antar caleg dalam meraih kemenangan untuk PDI Perjuangan.

“Masih banyak tahapan yang nantinya kami lakukan. Yang penting, pengurus dan simpatisan PDI Perjuangan harus tetap solid dan bergerak bersama,” ucapnya.

Saat ini, lanjut Solikin, DPC sedang melakukan proses perekrutan caleg, sembari menyiapkan strategi dan penugasan-penugasan tertentu antar caleg sehingga tidak terjadi benturan di lapangan pada saatnya nanti.  

Dengan demikian, Solikin berharap PDI Perjuangan bisa meraih kemenangan pada Pemilu 2024. Mengingat, dalam benang merah kesejarahan dengan PNI, kader-kader Banteng di Lumajang pernah berjaya dengan kemenangan spektakuler pada Pemilu 1955.

Karnadi menambahkan, konsolidasi kali ini untuk memantapkan kembali hasil konsolidasi sebelumnya. Hal ini juga sesuai instruksi DPP Partai untuk melakukan mantap konsolidasi.

Karena itu Karnadi meminta, supaya PAC dan Pengurus Ranting bisa bekerja bersama secara gotong royong untuk kemenangan partai. Hal ini, mengingat dalam pemilu sebelumnya mengalami penurunan suara.

“Kemarin untuk dapil 1 ini kita mendapatkan 2 kursi, dan saat ini hanya 1 kursi. Nah, ini menjadi pekerjaan rumah (PR) bersama untuk meraih kembali kemenangan, bahkan bisa lebih,” tambah anggota DPRD Lumajang ini. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...