Rabu
13 November 2024 | 11 : 05

Novita: Pemkab Trenggalek Berhasil Tekan Angka Stunting 6,7 Persen

pdip-jatim-230606-novita

TRENGGALEK – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek Novita Hardini menyampaikan persoalan stunting tidak bisa dibebankan pada satu institusi semata, namun harus diatasi secara bersama oleh semua golongan.

“Intervensi untuk penekanan stunting ini dilakukan dari berbagai sektor mulai dari pendidikan sampai ke pendampingan di beberapa lintas sektor,” kata Novita saat jadi narasumber dalam rangka peringatan Hari Lahir Pancasila yang digelar di Agro Park Trenggalek, Jumat (2/6/2023) lalu.

Lebih lanjut Novita mengatakan Pemerintah Kabupaten Trenggalek saat ini telah berhasil menekan angka stunting yakni 6,7 persen. “Ini menjadi indikator bahwa apa yang dilakukan oleh pemerintah dan seluruh kader-kader ini menuai keberhasilan,” terangnya.

Kendati demikian angka stunting di Kabupaten Trenggalek masih ada dan hal itu diperlukan adanya gotong-royong pada seluruh stake holder.

Selain itu masih banyak peran yang perlu distimulasi untuk bisa memberikan kontribusi dalam penekanan stunting dan mendampingi para keluarga yang ada di kabupaten Trenggalek.

Istri dari Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin yang sekaligus ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek ini mengatakan hambatan dari persoalan stunting adalah budaya dan masyarakat yang ada di dalam garis mental blok yang artinya masyarakat tersebut merasa cukup dengan apa yang mereka dapat.

“Jadi meskipun diberikan pendidikan, pendampingan tapi kalau mereka merasa itu bukan sebuah masalah ya kita intervensinya agak sedikit terhambat di situ,” ujar dia. (man/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Risma: Dulu Anak Surabaya 90% Bisa Bersekolah SMA/SMK, Sekarang Tinggal 60%

SURABAYA – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini menyoroti rendahnya persentase pendidikan ...
KABAR CABANG

Kepala BSPN Tulungagung: Saksi Wajib Mengikuti Pelatihan

TULUNGAGUNG – Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Kabupaten Tulungagung, Wiwik Tri Asmoro, menyampaikan bahwa ...
SEMENTARA ITU...

Tekad Kris Dayanti, Bangun Destinasi Wisata Kota Batu Ramah Anak

BATU – Calon Wali Kota yang diusung PDI Perjuangan di Pilkada Kota Batu 2024, Kris Dayanti, punya gagasan ...
KRONIK

Risma Siapkan Solusi Ini Atas Berbagai Masalah yang Dialami Para Nelayan

SURABAYA – Calon Gubernur Jawa Timur Tri Rismaharini menyampaikan komitmennya kepada para nelayan. Upaya ...
KABAR CABANG

Jadi Barometer Tulungagung, Erma Minta Saksi di Kecamatan Kota Kerja Keras

TULUNGAGUNG – Plt Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Erma Susanti, meminta seluruh saksi dan guraklih ...
SEMENTARA ITU...

Perkuat Sektor Pertanian, Pasangan Idola Bakal Bentuk BUMD Khusus

JOMBANG – Pasangan calon bupati dan wakil bupati yang diusung PDI Perjuangan di Pilbup Mojokerto 2024, Ikfina ...