MADIUN – Wali Kota Madiun Maidi kembali manggelar Ngopi Ireng alias Ngobrol Pinter Kanti Gayeng untuk menyerap berbagai aspirasi masyarakatnya. Ajang Ngopi Ireng kali ini dia gelar di Lapak UMKM Bumi Semendung, Sabtu (5/2/2022) malam.
Bukan hanya serap aspirasi, kegiatan yang berlangsung di wilayah Kecamatan Kartoharjo ini juga dijadikan sebagai media sosialisasi program pemerintahan Maidi-Inda Raya dalam memimpin Kota Madiun ke depan.
“Saat ini Covid-19 sedang tinggi. Ada beberapa sekolah yang kita liburkan. Saya harap masyarakat waspada. Jangan kendur protokol kesehatan,” kata Maidi.
Selain Covid-19, mantan Sekretaris Daerah Kota Madiun ini juga membeberkan rencana pembangunan lanjutan Lapak UMKM Bumi Semendung.
Salah satunya, terkait lanjutan pembuatan jalan hingga tembus ke Jalan Nusa Penida. Jalan memakai paving akan melewati areal persawahan. Lebar jalan dibuat tiga meter agar bisa untuk jalan ambulan.
“Ini akan menjadi jalur sepeda wisata. Akan ada banyak pesepeda hingga atlet yang lewat. Ambulans harus bisa masuk untuk mengikuti kegiatan event bersepeda itu,” jelas wali kota dari PDI Perjuangan ini.
Selain itu, di kawasan tersebut juga akan dibangun pondok lansia. Tepatnya ada di sebelah barat. Wali Kota menyebut akan ada jalan yang terhubung dengan jalur sepeda di Lapak UMKM Semendung tersebut.
Harapannya, para lansia yang nanti tinggal di pondok bisa menikmati hari-harinya dengan berjalan kaki di areal persawahan tembus ke lokasi lapak.
“Kita buat dua bangunan masing-masing satu hektar. Satu untuk putri satu untuk laki-laki. Di tengahnya ada masjid. Nanti, lansia-lansia yang hidup sendiri, jauh dari keluarga, bisa tinggal di sana,” ungkapnya. (ant/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS