Jumat
24 Oktober 2025 | 11 : 43

Monitoring PTM, Wali Kota Santoso: Prokes Jangan Kendor

pdip-jatim-210909-santoso-sidak-ptm-2

BLITAR – Wali Kota Blitar Santoso mewanti-wanti lembaga pendidikan yang telah melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM), agar tidak kendor dan benar- benar memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.

Santoso mengatakan, hal itu penting dilaksanakan agar Kota Blitar tidak berstatus level 4 lagi.

Pesan itu dia sampaikan setelah sebelumnya melakukan monitoring di SDN Kepanjenlor 2 yang mulai melaksanakan PTM secara terbatas dan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19, kemarin.

Menurut Santoso, PTM yang kembali digelar ini setelah Kota Blitar dinyatakan turun status menjadi PPKM level 3. Sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri, PTM pada masa PPKM Level 3 berlangsung secara terbatas dengan kapasitas 50%.

Di Kota Blitar sendiri, sebut Santoso, setidaknya ada 16 lembaga pendidikan setingkat SD yang mulai melaksanakan PTM. Antara lain SDN Kepanjenlor 2 dan SDN Sananwetan 3 Kota Blitar.

“Dari hasil monitoring, sejumlah sekolah yang melaksanakan PTM saya nilai memang sudah siap, baik sarana maupun prasarananya hingga sistemnya,” kata Santoso, Jumat (10/9/2021).

Menurut dia, sejumlah lembaga yang telah melaksanakan PTM ini telah memiliki sarana prasarana protokol kesehatan yang siap, dan tenaga pendidiknya telah divaksin Covid-19.

Selain itu, peserta yang mengikuti PTM telah mengantongi izin dari orangtuanya. “Kita menilai kesiapan lembaga sekolah sudah sangat baik. Durasi PTM juga dibatasi maksimal 2 jam perhari,” jelasnya.

Kader PDI Perjuangan ini berharap masyarakat tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan, agar penyebaran kasus Covid-19 bisa ditekan.

Harapannya level Kota Blitar semakin membaik, dan proses PTM bisa dilaksanakan secara penuh. (arif/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Bupati Rijanto: Dunia Digital Harus Jadi Ladang Dakwah Baru bagi Para Santri

BLITAR – Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 di Kabupaten Blitar berlangsung khidmat di Alon-Alon Kanigoro, ...
LEGISLATIF

Hari Santri Nasional, Ina Ammania Ajak Santri Melek Teknologi sebagai Sarana Berdakwah

BANYUWANGI – Momentum Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2025 merupakan momentum penting untuk menengok kembali ...
LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...
SEMENTARA ITU...

GOW Gelar Gebyar Wirausaha Perempuan, Eri Cahyadi Berharap UMKM Naik Kelas

SURABAYA – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya kembali menggelar Gebyar Wirausaha Perempuan 2025 yang ...