Rabu
16 April 2025 | 5 : 18

Masih Ada Warga di Lumajang Takut Vaksin, Bukasan Sosialisasi Beri Pencerahan

IMG-20210831-WA0025_copy_1200x676

LUMAJANG – Bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Padang, Bukasan mensosialisasikan terkait pentingnya vaksinasi. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Mojo, Selasa (31/8/2021).

Bukasan menegaskan, vaksinasi merupakan hal terpenting dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dengan vaksin, kata Bukasan tidak bisa menjamin tidak terpapar Covid-19 secara 100%.

“Dengan vaksin dapat menaikkan imun tubuh. Sehingga, jika terpapar Covid-19 dapat meminimalisir keparahan,” ujar Bukasan yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lumajang.

Menurut Bukasan, selama ini masyarakat takut akan vaksin dikarenakan berita-berita hoax yang tidak bisa dipertanggung jawabkan. Maka dari itu, Bukasan meminta supaya masyarakat memiliki kesadaran dan mempercayakan kepada pemerintah, demi kebaikan bersama.

“Karena, di Kecamatan Padang ini banyak masyarakatnya yang sakit, namun tidak memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan. Justru ini yang berbahaya bagi kesehatan masyarakat itu sendiri,” terangnya.

Lebih lanjut, Bukasan mengajak masyarakat supaya memberikan kesadaran kepada keluarga, saudara, dan masyarakat di lingkungan sekitarnya terkait kesadaran akan vaksinasi. Harapannya, seluruh masyarakat dapat melakukan vaksinasi dan aktifitas sehari-hari kembali normal.

“Ini juga sebagai bentuk kami membantu pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi. Mengingat, kecilnya angka peserta vaksinasi di Kabupaten Lumajang, khususnya di Kecamatan Padang,” katanya. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Dewan Setujui Ranwal RPJMD Kota Mojokerto 2025-2029, Ery Purwanti: Harus Sesuai Kebutuhan Masyarakat

MOJOKERTO – DPRD Kota Mojokerto menyetujui Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah ...
UMKM

Sejumlah Koperasi dan Peternak di Magetan Gagal Serap Bantuan Gegara Administrasi

MAGETAN – Berbagai dokumen kelengkapan administrasi masih menjadi penghalang bagi kelompok-kelompok masyarakat ...
HEADLINE

Suara Megawati Bergetar Saat Kisahkan Ziarah Makam Imam Al-Bukhari

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tak berkuasa haru ketika membagikan pengalaman spiritual saat ...
LEGISLATIF

Ketua Komisi C DPRD Surabaya Minta Camat-Lurah Kawal Dakel 2025 Rp 509 M

SURABAYA – Ketua Komisi C DPRD Surabaya Eri Irawan minta seluruh camat dan lurah di Surabaya mengawal Dana ...
EKSEKUTIF

Bupati Fauzi Tolak Mobil Dinas Baru, Anggarannya untuk Program Kerakyatan

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, tahun ini menolak pengadaan mobil dinas (mobdin) baru. Mobdin ...
SEMENTARA ITU...

Ini Pesan Bupati Rijanto kepada Calon Jemaah Haji Kabupaten Blitar

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto menghadiri kegiatan manasik haji reguler tahun 2025 di kawasan wisata edukatif ...