Selasa
26 November 2024 | 8 : 27

Legislator Nganjuk Blusukan di Ponorogo Bantu Memenangkan Amin-Agus

pdip-jatim-211221-bendera-silhuet-banteng

PONOROGO – Anggota Fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk terus bergerak membantu pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Amin-Agus di Pilbup Ponorogo. Bersama jajaran pengurus DPC Nganjuk, mereka secara rutin menggalang dukungan ke basis-basis massa di Ponorogo bekerja sama dengan PAC PDI Perjuangan setempat.

“Pasca koordinasi di Ponorogo beberapa waktu lalu, Fraksi PDI Perjuangan dan pengurus DPC Kabupaten Nganjuk langsung turun ke lapangan, dan bekerja sama dengan Pengurus Anak Cabang maupun Pengurus Ranting di wilayah yang kita datangi,” ungkap Ketua DPRD Nganjuk Drs Puji Santoso, Senin (23/11/2015).

Menurut Puji, pasangan Amin-Agus sudah teruji dan berpihak kepada rakyat, bukan sekadar janji. Karena itu, saat berkunjung ke Kecamatan Sampung, dia mengajak jajaran pengurus PDIP tingkat kecamatan hingga tingkat bawah, serta relawan, agar tetap solid dan makin merapatkan barisan jelang coblosan Pilbup Ponorogo yang kurang sekitar tiga minggu lagi.

“Kita harus lebih banyak turun ke masyarakat, dan mengajak mereka memenangkan pasangan Amin-Agus. Sosialisasikan visi-misi pasangan ini, yang di antaranya akan lebih memprioritaskan pembangunan infrastruktur, karena memang banyak yang rusak,” ujar pria yang juga Sekretaris DPC PDI Perjuangan Nganjuk itu.

Di sela turun gunung di pelosok Ponorogo, Puji juga menyempatkan diri menemui teman-teman lamanya, yang tinggal di daerah pegunungan. Di setiap bertemu teman-temannya, Puji tak lupa menitipkan pesan, agar di Pilkada Ponorogo 9 Desember depan untuk memilih pasangan Amin-Agus.

“Di Sampung saya punya banyak teman, yang selama ini hanya berhubungan melalui ponsel. Saya juga menjelaskan dapat tugas dari partai untuk ikut membantu memenangkan pasangan Amin-Agus. Alhamdulillah, mereka banyak yang merespon, dan menyatakan siap memilih pasangan Amin-Agus,” ungkap Puji. (endy)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...